Warisin Mulai Cari Dukungan Partai

Haerul Warisin
Haerul Warisin (Dok/)

SELONG –   Calon Bupati Lombok Timur (Lotim) Haerul Warisin mulai mencari dukungan dari sejumlah  partai  politik sebagai kendaraan  politiknya untuk maju di Pilkada Lotim  tahun 2018 mendatang. Peluang Warisin untuk maju melalui jalur partai cukup besar. Saat ini ada enam partai yang didekatinya untuk dimintai dukungan.

‘’ Saya sudah memasukkan permohonan ke enam partai,” kata Haerul Warisin yang kini masih menjabat sebagai wakil Bupati Lotim, Jum,at (12/5).

Dari enam partai  yang disebutnya itu, diantaranya Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Amanat Nasional (PAN) dan beberapa partai lainnya.   Partai-partai tersebut  katanya sebagian telah memberikan sinyal positif  untuk mendukungnya.

Baca Juga :  Spanduk Bertebaran, Ada Upaya Bangun Opini Dukungan Jokowi Tiga Periode

‘’ Lumayan, sudah banyak partai yang merespon. Sehingga cukup dengan menggunakan kendaraan politik,” lanjutnya.

Sementara untuk PPP sendiri katanya, dirinya telah mengambil formulir pendaftaran sejak partai itu membukan pendaftaran beberapa waktu lalu. Namun sementara ini, formulir yang telah diambil itu belum diserahkan kembali ‘’ Kalau dari kami masih belum menyerahkan formulir,” ungkapnya.

Sebelumya, Warisin sempat menyatakan dirinya akan maju melalui jalur independen. Namun manuver untuk  menggunakan partai Politik sebagai kendaran politiknya ini,  disebabkan karena ada sejumlah alasan tertentu. Salah satunya karena ada beberapa partai Politik di Lotim menganggap dirinya telah berjasa terhadap partai tersebut.

Baca Juga :  Partai Berkarya Siap Menangkan Ali-Sakti

‘’ Kan kalau saya tolak endak enak. Karena ada partai yang menawarkan. Jadi kita hargai ,” sebut dia.

Dikatakan, segala  tahapan yang ada di partai dalam menjaring calon yang akan diusung siap akan dipatuhi ‘’ Semua tahapan itu siap kita jalani,” tutupnya. (lie)

Komentar Anda