Undikma Siap Harumkan NTB di Ajang Anugerah Humas Diktiristek 2021

HUMAS UNDIKMA: Kepala Biro Humas Undikma, Ismail Marzuki, foto bersama para pegawai kehumasan Undikma lainnya dalam sebuah kegiatan. (ist for radarlombok)

MATARAM–Universitas Pendidikan Mandalika (Undikma), Mataram, NTB berhasil masuk nominasi 5 besar terbaik di ajang Anugerah Humas Diktiristek 2021 untuk Pengelolaan Kehumasan Perguruan Tinggi Swasta Kategori Sosial Media.

Bersama para nominasi 5 besar lainnya, Undikma akan mengikuti tahap persentasi lanjutan di hadapan Tim Juri, untuk menentukan urutan juara dalam Ajang Anugerah Humas Diktiriset 2021.

Ajang Anugerah Humas Diktiriset 2021 merupakan kompetisi kehumasan Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) yang diselengarakan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi (Setditjen Diktiristek) Kemendikbud.

“Alhamdulillah Kehumasan Undikma berhasil masuk nominasi 5 besar. Kami akan terus berikhtiar bisa mengharumkan nama NTB. Mohon doa dan dukungannya,” kata Kepala Biro Humas Undikma, Ismail Marzuki, Sabtu 13 November 2021 di Mataram.

Ismail mengatakan, informasi masuk nominasi lima besar itu diterima Undikma melalui surat pemberitahuan dari pihak Setditjen Diktiristek.

Surat bernomor 12182/E1/HM.01.00/2021 tentang Presentasi Anugerah Humas Diktiristek menyatakan bahwa Tim Juri Anugerah Humas Diktiristek 2021 telah melaksanakan penilaian tahap pertama dan menentukan lima instansi dengan pengelolaan kehumasan terbaik pada masing-masing kategori. Universitas Pendidikan Mandalika (Undikma) termasuk salah satu yang berhasil masuk 5 nominasi terbaik.

Baca Juga :  Undikma Gelar Wisuda ke-3, Alumni Siap Kontribusi untuk Pembangunan

Selanjutnya, para nomine akan mengikuti presentasi terkait pengelolaan kehumasan pada masing-masing kategori sebagai bahan penilaian tahap kedua yang akan diselenggarakan pada Senin 15 November 2021, melalui web confference aplikasi Zoom Meeting.

“InshaAllah, kami akan berikan yang terbaik untuk Undikma dan NTB dalam ajang Anugerah Humas Diktiriset 2021 ini,” ujar Ismail.

Ia memaparkan, proses panjang sudah dilalui Undikma selama ini. Sebelum melangkah ke kancah nasional, Undikma mengikuti seleksi Humas PTS untuk Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah VIII Bali NTB. Saat itu, Undikma berhasil meraih 3 besar bersama STIKOM BaLi, dan IPB Internasional.

Kemudian di tingkat nasional, di Ajang Anugerah Humas Diktiriset 2021, Undikma harus bersaing dengan 48 PTS perwakilan 16 LLDIKTI se Indonesia. Hingga akhirnya terpilih 5 nominasi PTS terbaik termasuk Undikma. Empat PTS lainnya adalah Universitas Bina Nusantara, Universitas Dian Nuswantoro, Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur dan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara.

Baca Juga :  Undikma Wisuda 303 Mahasiswa

“Bagi kami ini prestasi yang luar biasa karena bisa tembus 5 besar nasional dan bersaing dengan PTS-PTS besar di Indonesia,” kata Ismail Marzuki.

Ia menjelaskan, pengembangan pemanfaatan teknologi komunikasi dan media sosial yang dilakukan Undikma selama ini menjadi salah satu point penting keberhasilan.

“Humas Undikma memiliki pedoman Digital branding sehingga setiap konten dan desain setiap informasi yg kami tampilkan di medsos selalu mendapat respon positif. Ini berkat dari konsistensi kami dalam menggunakan medsos secara terencana dan positif,” ujar Ismail.

Seperti diketahui, sejalan dengan prinsip good governance, fungsi Humas PTN dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) menjadi vital. Humas berperan sebagai koordinator, diseminator yang harus menyampaikan kebijakan dan menyerap aspirasi masyarakat, serta sebagai referensi penentu arah kebijakan institusi.

Sebagai apresiasi atas kinerja Humas PTN dan LLDikti, pihak Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Riset dan Teknologi (Setditjen Diktiristek) Kemendikbud kemudian melakukan pengukuran selama satu tahun dan kembali memberikan penghargaan kepada humas yang berkinerja baik melalui ajang Anugerah Humas Diktiristek 2021. (RL)

Komentar Anda