UKM TBM Bumi Gora Aktif Turun ke Masyarakat

BAKTI SOSIAL: Anggota UKM Tim Bantuan Medis bersama BEM FK Unram dan masyarakat melakukan foto bersama usai bakti sosial belum lama ini (Nasri/Radar Lombok)

MATARAM–Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang bernama Tim Bantuan Medis (TBM) Bumi Gora di Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Mataram aktif turun ke masyarakat melakukan bakti sosial.

Ketua BEM FK Marisa Syafitri Dilaga mengatakan, UKM TBM Bumi Gora dibentuk tahun 2007 lalu. Sejauh ini aktif turun ke masyarakat melakukan penyuluhan kesehatan, pengobatan gratis serta gotong royong membersihkan lingkungan bersama warga. ''Kegiatan kami tersebar di desa-desa di NTB,'' tuturnya, Kamis kemarin (3/11).

Baca Juga :  Banyak UKM belum Kantongi Dokumen HKI

Dalam kegiatan bakti sosial ini, pihaknya menggandeng PMI, Basarnas dan instansi terkait dengan melibatkan masyarakat setempat.   Dengan begitu masyarakat juga benar benar merasakan manfaatnya.'' Sesuai tujuannya, bahwa UKM tersebut berdiri untuk sepenuhnyan untuk masyarakat,'' tambahnya.

Muhamad Sabar  Ketua TBM Bumi Gora  mengatakan, kegiatan UKM TBM Bumi Gora ini sebagai bentuk pengabdian masyarakat. Kegiatan ini tidak rutin namun dalam setahun minimal tiga kali digelar. ''Tergantung kondisi yang ada,'' tambahnya. Dari bebarapa kali kegiatan, sudah banyak desa yang dikunjungi dan jadi sasaran bakti sosial ini.  "Kami sangat bahagia ketika masyarakat yang di Loteng, Lobar, Lotim dan KLU menginginkan program kami lagi di desa mereka,'' ungkapnya.(cr-rie)

Komentar Anda