Tujuh Pelaku Begal dan Maling Ditangkap

PENANGKAPAN: Polisi menangkap tujuh pelaku kejahatan dalam sebuah operasi penangkapan Senin lalu (9/11). (ist)

MATARAM – Warga kota Mataram kini bisa sedikit lega. Tujuh orang yang diduga komplotan pelaku pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) atau 3C yang kerap beraksi di seputar wilayah hukum Polresta Mataram telah ditangkap.

Mereka tertangkap oleh tim Satuan Reskrim Polresta Mataram saat dilakukan penggerebekan di salah satu rumah di wilayah Jempong Timur, Kelurahan Jempong Baru, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, Senin (9/11). Giat penangkapan ini dipimpin Kasat Reskrim Polresta Mataram, AKP Kadek Adi Budi Astawa.

Penggerebekannya berlangsung dramatis. Sembari berteriak-teriak, keluarga pelaku mencoba menghalangi polisi untuk menangkap pelaku. Meski begitu polisi tak gentar sedikitpun. Sebagian masuk ke dalam rumah dan sebagian lagi berjaga-jaga di luar.
Tujuh orang pelaku kemudian berhasil diamankan. “Mereka kami amankan dalam kondisi mengonkonsumsi narkotika,”ujar Kadek Adi.

Begitu pelaku berhasil diamankan polisi kemudian melakukan penggeledahan.
Di salah satu ruangan polisi mendapati beberapa kendaraan sepeda motor yang diduga hasil pencurian. Selain itu juga ada beberapa alat yang diduga digunakan pelaku dalam beraksi. Barang-barang tersebut kemudian langsung disita dan dibawa ke Polresta Mataram bersama para pelaku. Untuk identitas para pelaku serta perannya masing-masing Kadek Adi belum bersedia menyampaikannya. “Masih dilakukan pemeriksaan,”ungkap Kadek Adi.

Dari informasi yang diserap media ini, mereka selama ini menjadi Target Operasi (TO) kepolisian. Bahkan ada yang masuk Daftar Pencarian Orang (DPO). Mereka sudah melakukan kejahatannya di berbagai tempat diantaranya minimarket di Jalan HOS Cokroaminoto Lingkungan Cemara Kota Mataram. Salah satu dari mereka, diduga sebagai pelaku pembegalan di Jalan dr Soedjono, lingkar selatan Kota Mataram beberapa hari lalu.

Pihak kepolisian juga masih melakukan pengembangan guna mengungkap pelaku lainnya.
Ia berkomitmen akan menumpas habis para pelaku kejahatan di wilayah hukum Polresta Mataram. Kadek Adi berharap situasi Kamtibmas bisa semakin kondusif kedepannya.
Terlebih menjelang Pilkada 2020. Dengan begitu warga pun dapat melaksanakan segala aktivitasnya dengan tenang dan aman.(der)

Komentar Anda