Truk Tabrak Pikap Penjual Buah di Narmada Sampai Terperosok ke Selokan

TABRAKAN: Truk menabrak pikap yang terparkir di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Narmada, Rabu (17/2/2021) siang. (IST FOR RADAR LOMBOK)

GIRI MENANG–Kecelakaan lalu lintas antara truk dengan pikap terjadi di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Narmada (Timur Restoran Gerimax Narmada) Rabu, (17/2/2021) siang.

Kejadian bermula saat truk berpelat EA 8630 SB yang dikemudikan MS, warga Desa Aik Darek, Kecamatan Batukliang, Kabupaten Lombok Tengah melaju dari arah barat menuju timur dengan kecepatan 60 Km/Jam. Saat di TKP, truk tiba-tiba mengalami kerusakan pada setir. MS berusaha mengendalikan kendaraannya, namun setir tidak dapat dibelokkan sehingga menabrak pikap berpelat P 8155 V yang terparkir di pinggir jalan itu. Pikap ini milik EP, warga Dasan Cermen Asri, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram yang tengah berjualan buah menggunakan pikap. Akibat kecelakaan ini, pikap terperosok ke selokan.

Kapolsek Narmada Kompol Nyoman Nursana yang dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. “Memang benar terjadi laka lantas di timur Restoran Gerimax Narmada. Anggota Unit Lantas bersama Ka SPK mengecek langsung ke TKP. Saat ini pengendara truk dan pengendara pikap sudah berada di Polsek untuk ditangani lebih lanjut oleh Unit Lantas Polsek Narmada,” terangnya.

Akibat dari kejadian tersebut, tidak ada korban luka atau meninggal dunia. Hanya kerugian material. Kapolsek pun mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam berkendara. “Penting bagi para sopir sebelum beraktivitas, pastikan terlebih dahulu mengecek kesiapan kendaraan,” imbaunya. (der)

Komentar Anda