Touring Lombok – Sumbawa, Kahfi Bonceng Nenek Gunakan Honda CRF

HONDA CRF 150L
HONDA CRF : Kahfi pose bersama Honda CRF150L sesampainya di Sumbawa, setelah melalui perjalanan panjang membonceng neneknya dari Lombok – Sumbawa.

SUMBAWA – Perkembangan industri otomotif khususnya produk sepeda motor saat ini mengalami peningkatan yang cukup pesat. Beragamnya aktivitas kerja setiap orang, serta mobilitas yang tinggi memungkinkan segala aktivitas tersebut harus dilakukan secara cepat. Moda transportasi yang dipilih untuk dapat mencapai lokasi tujuan dengan cepat dan tepat, yaitu sepeda motor.

Sepeda motor kini hadir dengan ragam jenis dan sensasi yang memukau. Mulai matik yang digemari remaja hingga Ibu-ibu dan para pekerja. Ada juga motor sport yang tetap menjadi idaman oleh milenial masa kini. Salah satunya Honda CRF 150L.

Motor trail produksi Honda ini menjadi unggulan di kelasnya. Banyaknya peminat sepeda motor Honda CRF ini khususnya di Provinsi NTB menjadikan kendaraan on/off ini semakin menjadi primadona dan tak sedikit konsumen yang rela menunggu hingga motor impiannya terpenuhi.

Seperti hal unik yang dialami oleh salah seorang konsumen asal dealer Daya Motor Mataram. Muhammad Kahfi pemuda berusia 23 tahun pemilik Honda CRF 150 L menuturkan pengalaman uniknya dalam memiliki Honda CRF hingga upaya single touringnya menggunakan Honda CRF terbarunya pulang ke kampung halaman. Hal unik itu adalah dengan membonceng nenek yang sudah berusia 60 tahun single touring dari Pulau Lombok ke Pulau Sumbawa.

Baca Juga :  Crosser Binaan AHM Siap Berlaga di MXGP Samota 2023

Sales Counter penjualan di dealer Honda Siti Nur Sabrina yang membantu memproses pembelian Honda CRF milik Kahfi ini menuturkan Kahfi setia dan bersabar menunggu motor impiannya yang waktu itu masih berstatus inden sampai akhirnya motor impiannya berhasil dimiliki.

“Begitu kami kabari bahwa motor indennya sudah terpenuhi, mas Kahfi langsung bersiap dari Kota Semarang menuju ke Pulau Lombok untuk mengambil sendiri motor impiannya tersebut,” jelas Sabrina.

Hal serupa dibenarkan oleh Muhammad Kahfi asal Dusun Nangka Lanung Desa Benete Sumbawa Barat. Ia membeli motor impiannya secara kredit melalui FIF Finance dengan masa tenor 2,5 tahun. Ia bersabar menginden motor impiannya hingga 1 bulan lamanya dan setelah motornya datang, Kahfi sendiri yang langung menjemput motornya ke Dealer Honda.

Baca Juga :  Honda CRF150L Semakin Diminati di Mancanegara

“Saya langsung datang ke Lombok, kebetulan juga mau pulang kampung ke Sumbawa. Jadi saya sekalian memakai motor baru ini untuk transportasi hingga sampai di kampung halaman. Saya nekat memboyong nenek yang sudah berusia 60 tahunan. Alhamdulilah selama perjalanan saya tidak mendapati kendala karena kami banyak berhenti di rest area apabila sudah beberapa jam menempuh perjalanan. Perjalanan ini juga tidak dikeluhkan oleh nenek saya, soalnya sok motor trail Honda ini nyaman saat digunakann untuk riding,” jelas Kahfi. (luk)

Komentar Anda