Tiga Calon Kades Santong Mulia Mendaftar

MENDAFTAR: Calon Kades Santong Mulia, Misyadin menyerahkan berkas pendaftaran ke Panitia Pilkades Santong Mulia pada hari pertama. Minggu (8/8). (HERY MAHARDIKA/RADAR LOMBOK)

TANJUNG–Pendaftaran calon kepala desa (Kades) di Desa Santong Mulia, Kecamatan Kayangan ramai peminat. Sudah ada tiga calon kades mendaftar yakni Misyadin dan Hendri Usman Susianto pada pembukaan pendaftaran, Minggu (8/8). Kemudian Subiadi pada Senin (9/8). “Iya benar sudah ada tiga pendaftar yang menyerahkan berkas pendaftarannya sebagai calon kades. Dan mereka mendaftar pada jam yang berbeda sehingga tidak terjadi gesekan antar-tim atau simpatisan masing-masing,” terang Ketua Panitia Pilkades Santong Mulia, Al Ismai Zohri, Senin (9/8).

Pihaknya mengupayakan pemilihan berlangsung aman dan nyaman, serta masyarakat bebas memilih sesuai hati nurani. Dari pemilihan diharapkan lahir pemimpin yang baik dan mampu membawa Desa Santong Mulia, yang baru definitif 2020 ini ke arah lebih baik. “Karena Desa Santong Mulia ini adalah desa baru berdiri berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 10 Tahun 2020, maka saat ini butuh pemimpin yang mampu membawa desa ini sebagai peletak dasar yang mumpuni,” harapnya.

Baca Juga :  Sanksi Oknum Pejabat Diskoperindag Dikaji

Ketua BPD Desa Santong Mulia, Abidin Tuarita sangat mengapresiasi animo warga untuk menjadi kontestan di Pilkades Desa Santong Mulia. “Dari kaca mata pandang para tokoh, tentu kita yakin yang sudah daftar maupun yang akan mendaftar berikutnya adalah memiliki kompetensi yang patut dibanggakan,” katanya.

Sementara itu, Kapolsek Kayangan IPTU Hadi Suprayitno mengimbau untuk senantiasa menjaga iklim demokrasi yang santun dan damai serta selalu menerapkan protokol covid-19. Para calon kades agar selalu mengedepankan tata cara yang baik dalam proses demokrasi dan tentunya tetap menggunakan standar protokol covid-19.

Baca Juga :  Peternak Kian Khawatir Penyebaran PMK, Ada Sapi Dijual Setengah Harga

Sementara itu, salah satu calon Kades Santong Mulia, Misyadin mengungkapkan, ia mendaftar sebagai calon kades di desa baru ini untuk mengabdikan diri kepada masyarakat. “Saya mengambil jadwal pertama dalam pengembalian formulir sebagai wujud keseriusan dan ketulusan dalam mencalonkan diri, serta untuk mengabdikan diri kepada masyarakat, atas dukungan dari masyarakat juga dari hati nurani saya untuk mendaftarkan diri sebagai calon kades,” ungkap mantan Sekretaris Komite Pemekaran Desa Santong Mulia ini.

Kemudian, Ketua Tim Relawannya Nusiyanto menegaskan, Desa Santong Mulia membutuhkan pemimpin yang tepat dan mampu untuk menjadi desa yang maju, apalagi desa baru tentu membutuhkan orang bisa membawa kemajuan. (flo)

Komentar Anda