Tank Marinir Sambut MNEK 2018

Plt Walikota Mataram H Mohan Roliskana mengatakan, monumen bahari dan tank marinir akan menjadi kebanggan Kota Mataram. Monumen bahari juga akan menjadi ikon baru Kota Mataram. ‘’ Ini ikon baru dan kebanggan kita semua,’’ ungkapnya.

Di sekitar monumen, nantinya akan ditambahkan beberapa fasilitas. Seperti kolam sekaligus pentaan area dan masih banyak komponen pelengkap lainnya. ‘’Semua yang belum tertangani saat ini bisa kita kerjakan. Karena masih ada waktu efektif kurang lebih 1 minggu,’’ katanya.

Baca Juga :  Persiapan MNEK di Lombok Barat sudah 90 Persen

Ditambahkan Kadisbudpar NTB Lalu M Faozal, pembangunan monument itu dilakukan mengingat Ampenan salah satu deleniasi kota tua. Sehigga pihaknya membantu membenahi Kota Mataram. Dukungan itu juga dilakukan karena bagian dari layanan kota untuk memberikan keindahan kepada warganya. Ditambah juga dengan faktor tourism. ‘’Anggaran pembangunan Monumen Bahari Rp 200 juta. Itulah kenapa Dispar itu mendukung Kota Mataram untuk membangun ini,’’ ungkapnya. (gal)

Komentar Anda
1
2
3