Susunan Kepengurusan DPD Demokrat NTB Rampung

Indra Jaya Usman(IST/RADAR LOMBOK)

MATARAM – Indra Jaya Usman–Susunan Kepengurusan DPD Demokrat NTB dipastikan telah rampung. Nama-nama sudah diserahkan ke DPP untuk di-SK-kan. “Penyusunan kepengurusan sudah kita rampungkan,” kata Ketua DPD Demokrat NTB Indra Jaya Usman (IJU) kepada Radar Lombok, Kamis kemarin (24/3).

Kendati begitu, IJU memilih enggan membeberkan nama-nama pengurus. “Nanti kalau sudah terbit SK kepengurusan, baru kita umumkan,” ucap Anggota DPRD Lombok Barat tersebut.

Baca Juga :  Bawaslu Kabupaten/ Kota Ditetapkan Permanen

Adapun terkait jadwal pelantikan pengurus DPD, akan dilakukan jika SK kepengurusan sudah terbit dari DPP. SK itu akan diserahkan dan dibacakan oleh DPP saat pelantikan. “Untuk pelantikan, kita tunggu jadwal dari DPP,” imbuhnya.

Jika pihaknya sudah dilantik, baru menggelar musyawarah cabang (Muscab) 10 DPC kabupaten/kota. Pelaksanaan muscab itu sebagai bentuk penguatan konsolidasi internal di parpol berlambang mercy itu. Kendati demikian, pihaknya sudah meminta kepada 10 DPC kabupaten/kota, agar mulai mempersiapkan hal yang diperlukan dalam muscab tersebut.

Baca Juga :  13 Calon Perempuan Unggul

Lebih lanjut, dalam pelaksanaan muscab, pihaknya memberikan kesempatan luas terhadap siapapun kader untuk maju mencalonkan diri. Karena bagaimanapun, banyak kader ingin memberikan kontribusi memajukan Demokrat di daerah. “Siapapun kader mau maju kita persilakan. Asalkan syarat terpenuhi,” lugasnya. (yan)

Komentar Anda