Sumur Warga Menala Semburkan Gas

Kemunculan gas dari dalam sumur galian warga ini sebenarnya bukan kali pertama terjadi di lingkungan tersebut. Tahun 1999 lalu, tepatnya saat KSB masih bergabung dengan Kabupaten Sumbawa, kejadian serupa pernah terjadi. ‘’Seingat kami, sudah ada tiga kasus yang terjadi. Kasus kemarin, merupakan yang keempat kali,’’ tambahnya.

Baca Juga :  Tangkap Ikan, Nelayan Surabaya Ditemukan Tewas

Kemunculan gas ini direspons cepat Pemda Sumbawa Barat. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sumbawa Barat langsung menuju lokasi untuk memeriksa lokasi semburan tersebut. ‘’Kita bisa pastikan, ini memang gas. Tapi untuk sumbernya belum bisa kita pastikan,’’ jelas Kasi Analisa Amdal DLH KSB Trisman saat pengecekan lokasi, kemarin.

Baca Juga :  Tidak Mau Pasang Baliho Paslon, Pasokan Elpiji Dihentikan ?

Kasus ini sudah dikoordinasikan dengan Dinas ESDM Provinsi NTB. Trisman mengaku, juga telah mengirimkan koordinat temuan gas tersebut. ‘’Kita tunggu tim dari provinsi yang turun,’’ katanya.

Komentar Anda
1
2
3