SMAN 3 Mataram Ungguli SMAN 2 Mataram

MATARAM—Laga lanjutan Liga Pelajar Indonesia (LPI) Kota Mataram kembali bergulir, Rabu (18/5). Dalam laga kemarin mempertemukan SMAN 2 Mataram menghadapi SMAN 3 Mataram. Bentrok kedua tim  memperebutkan juara III dan IV.

Dalam laga itu, kedua tim sama-sama bermain imbang. Sejak awal kick off babak pertama, kedua belah pihak saling melancarkan serangan. Permainan kedua tim relative imbang lantaran hanya berhasil meraih skor 1-1 di waktu normal.

Lantaran tak ada gol tambahan, pengadil lapangan pun lantas member waktu tambahan 20×2 menit. Namun di waktu tambahan itu, kedua tim hanya berhasil menciptkan skor kacamata.

Karena harus ada pemenang dari kedua belah pihak, pengadil lapangan pun akhirnya menentukan tim pemenang lewat adu penalti. Dari tendangan titik putih itu, SMAN 3 Mataram  berhasil mempecundangi SMAN 2 Mataram.

Baca Juga :  Kick Off LSP U-14 Dibuka Dispora

Di laga ini, sebenarnya smAN 2 Mataram sempat unggul lebih dulu. Kala itu di menit ke 5, Kurnia Sandi (17) yang berada di mulut gawang SMAN 3 Mataram menerima umpan lambung terarah. Ia yang bediri bebas tanpa penjagaan dengan leluas menyundul bola dan membuat gol pembuka.

Lewat gol cepat Kurnia Sandi ini jelas saja membuat permainan SMAN 3 Mataram terganggu. Koordinasi antar pemain mulai goyah dan dengan mudah dieksploitasi oleh tim lawan.

Menyadari hal itu, SMAN 3 Mataram kontan langsung bangkit. Perlahan tapi pasti, M Rizaldy (4) yang mengotaki serangan kerap kali membuat barisang pertahanan SMAN 2 pusing. Kepiawaiannya memainkan bola membuat lini belakang SMAN 2 Mataram tertekan.

Tepat di menit ke 20 penjaga gawang SMAN 2 Mataram membuat pelanggaran. Saat mengambil bola di area titik putih, ia melakukan tindakan yang tak perlu dengan menendang salah satu pemain lawan. Pengadil lapangan yang melihat kejadian itu kontan meniup peluit dan menghadiahi SMAN 3 mataram tendangan penalti.

Baca Juga :  Liga ASKAB PSSI Bima Digelar Juni 2022

Seolah tak ingin menyia-nyiakan kesempatan itu, M Rizaldi yang bertindak sebagai algojo sukses menyamakan kedudukan. Skor 1-1 hingga peluit panjang ditiup tak berubah hingga akhirnya wasit menerapkan adu penalti.

Ditempat yang sama SMPN 8 Mataram juara 3 setelah mengalahkan MTs 1 Mataram. Kedudukan di papan skor yakni 2-0. Atas kemenangan ini, SMPN 8  Mataram dapat juara 3.

Pelatih sekaligus ofisial SMAN 3 Mataram, Lalu Abdul Hayyi mengatakan, pihaknya tetap optimis untuk bisa juara 3 di ajang tersebut. Pihaknya tidak terlalu kecewa dengan peringkat ketiga yang diraihnya. (cr-adi)

Komentar Anda