SKB CPNS Dilaksanakan September

H Muhammad Nasir (AZWAR ZAMHURI/RADAR LOMBOK )
H Muhammad Nasir (AZWAR ZAMHURI/RADAR LOMBOK )

MATARAM – Setelah cukup lama tertunda, akhirnya pemerintah menetapkan jadwal pelaksanaan seleksi kompetensi bidang (SKB) bagi peserta calon pegawai negeri sipil (CPNS). Pelaksanaan SKB sendiri tertunda akibat wabah Covid-19 yang melanda Indonesia.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi NTB, H Muhammad Nasir menyampaikan, pihaknya telah menerima informasi resmi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) serta Badan Kepegawaian Negara (BKN) tentang rencana pelaksanaan SKB. “Pelaksanaan CAT SKB dijadwalkan mulai September mendatang. Itu dilaksanakan secara langsung, tidak daring,” ungkap Nasir kepada Radar Lombok, Minggu (19/7).

Berdasarkan surat KemenPAN-RB nomor B:611/M.SM.01.00/2020, papar Nasir, pelaksanaan SKB akan terbagi dalam tiga jadwal kegiatan. Pertama, pelaksanaan SKB dengan computer assisted test (CAT) yang dijadwalkan pada September hingga Oktober 2020. Kedua, bagi instansi yang melaksanakan SKB tambahan selain dengan CAT, maka waktu dan teknis pelaksanaannya diatur oleh masing-masing instansi yang telah memiliki persetujuan dan dilaksanakan dalam kurun waktu September hingga Oktober 2020. “Selanjutnya untuk pengolahan dan pengumuman hasil seleksi, dijadwalkan akhir Oktober 2020,” katanya.

Rekrutmen CPNS saat ini sebenarnya untuk kuota tahun 2019. Pelaksanaannya juga dimulai sejak 2019 lalu. Kemudian awal 2020, seleksi CPNS telah sampai pada tahap seleksi kompetensi dasar (SKD). Namun, karena adanya pandemi Covid-19 mengakibatkan penundaan penyelenggaraan SKB.

Lebih lanjut disampaikan Nasir, pelaksanaan SKB secara langsung dipastikan menerapkan protokol kesehatan. “Semua akan diatur sesuai dengan ketentuan protokol kesehatan, dan akan ada petunjuk pelaksanaannya nanti,” tegas Nasir.

Provinsi NTB sendiri, kata Nasir, sejak lama sudah siap melaksanakan SKB. Baik itu dari segi sarana dan prasarana hingga kesiapan anggaran. “Kita sudah siapkan semuanya, ruang CAT juga sudah siap,” ucapnya.

Untuk lingkup Pemprov NTB, jumlah peserta yang akan mengikuti SKB sebanyak 942 orang. Hal itu berdasarkan hasil SKD dan perankingan yang telah dilakukan Panselda dan Panselnas. Awalnya, yang lulus administrasi CPNS lingkup Pemprov NTB sebanyak 7.706 orang. Terdiri dari tenaga guru 3.520 orang, tenaga kesehatan 1.101 orang dan tenaga teknis 3.085 orang. Namun pada saat pelaksanaan SKD, tidak semuanya ikut tes. Sebanyak 602 orang tidak hadir. 

Jumlah peserta yang memenuhi passing grade SKD mencapai 2.713 orang. Sedangkan yang tidak memenuhi passing grade 3.449 orang. Ribuan peserta yang memenuhi passing grade tersebut, untuk guru 1.071 orang, tenaga kesehatan 398 orang dan tenaga teknis 1.244 orang. Namun yang berhak mengikuti SKB hanya 3 besar saja dalam satu formasi sesuai ketentuan yang ada. (zwr)

Komentar Anda