Sirekap KPU Pilkada Bima 80,18 %, Indah-Dahlan Raih 44,4 %

MATARAM–Pasangan bupati dan wakil bupati Hj Indah Damayanti Putri-Dahlan M Noer unggul sementara dari pasangan calon lain di pilkada Kabupaten Bima.

Perhitungan KPU ini masih berjalan. Dilihat dari Sistem Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara (Sirekap) KPU, per Minggu (13/12/2020) pukul 18.00 WITA, telah masuk foto formulir model C.Hasil-KWK yang dikirim KPPS 789 dari 984 TPS di Kabupaten Bima atau sebanyak 80,18%. Data diambil dari 18 kecamatan.

Pasangan nomor urut 1 dr H Irfan-H Herman AE meraih 41.321 suara atau 17,3%.Pasangan nomor urut 2 H Syafrudin HM Nur-Ady Mahyudi meraih 91.925 suara atau 38,4%. Pasangan nomor urut 3 Hj Indah Dhamayanti Putri-Dahlan M Noer meraih 106.234 suara atau 44,4%.

KPU menyatakan data yang ditampilkan pada menu Hitung Suara adalah data hasil foto formulir Model C.Hasil-KWK yang dikirim oleh KPPS melalui Sirekap. Apabila terdapat kekeliruan data pada formulir Model C.Hasil-KWK, akan dilakukan perbaikan pada Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi di tingkat Kecamatan.

KPU mengatakan apabila terdapat perbedaan data yang terbaca oleh Sirekap dengan data yang tertulis pada Formulir C.Hasil-KWK, akan dilakukan koreksi pada Sirekap Web Tingkat Kecamatan. “Data yang ditampilkan pada menu Hitung Suara bukan merupakan hasil resmi penghitungan perolehan suara. Penetapan hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara dilakukan secara berjenjang sesuai tingkatannya dalam Rapat Pleno terbuka,” demikian tulis KPU.(rl)

Komentar Anda