Singgung Soal Hijab

Prilly Latuconsina

ARTIS Prilly Latuconsina lagi-lagi kedapatan meluapkan isi hatinya di media sosial.

Belum diketahui apa yang menjadi penyebabnya, namun lewat akun Twitternya, Prilly memposting tulisan yang membahas soal hijab. Dalam postingannya tersebut, Prilly mengingatkan kepada perempuan yang berhijab untuk juga menjaga prilakunya. “Bagi semuanya apalagi yg sudah ikhtiar menutup aurat / berhijab, jangan lupa menjaga juga prilakunya. Malu sama kepala yang sudah ditutup,” tulisnya Prilly.

Namun, tak berapa lama diunggah, cuitan ini pun dihapus Prilly. Tapi nampaknya masalah belum selesai, karena Prilly terlihat  memposting tulisan bernada sindiran. “Jika kita salah, kita harus benar2 merasa salah. Bukan PURA-PURA merasa salah. Saya pernah berbuat kesalahan. Tapi saya mengakui dan sadar akan kesalahan saya. Saya tidak minta orang untuk bela saya,” kata Prilly.

Karena cuitannya ini, Prilly banjir dukungan dari penggemarnya dan meminta untuk bersabar.

(zul/pojoksatu)