Siang Ini Ada Gerhana Matahari Hibrida, Ini Tata Cara Salat Gerhana

MATARAM–Kepala Pusat Riset Antariksa pada Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Emanuel Sungging menyebut bahwa hari ini, 20 April 2023 atau menjelang Idulfitri 21/22 April 2023 akan ada Gerhana Matahari Hibrida.

Dijelaskan, Gerhana Matahari Hibrida terjadi ketika dalam satu waktu fenomena gerhana ada daerah yang mengalami Gerhana Matahari Total dan ada pula yang mengalami Gerhana Matahari Cincin (tergantung dari lokasi pengamat).

Nah sebagai seorang muslim, maka disunatkan melakukan salat gerhana.
Mayoritas ulama menyatakan bahwa hukum menjalankan salat gerhana baik gerhana matahari maupun gerhana bulan adalah sunah mu`akkadah.

Baca Juga :  Gerhana Matahari Hibrida 20 April Jelang Idulfitri

Adapun tata cara salat gerhana seperti dikutip dalam situs Kementerian Agama adalah sebagai berikut:

  1. Berniat di dalam hati;
  2. Takbiratul ihram yaitu bertakbir sebagaimana salat biasa;
  3. Membaca do’a iftitah, kemudian membaca surat Al Fatihah dilanjutkan membaca surat yang lain sambil dijaharkan (dikeraskan suaranya, bukan lirih);
  4. Kemudian ruku’;
  5. Kemudian bangkit dari ruku’ (i’tidal);
  6. Setelah i’tidal ini tidak langsung sujud, namun dilanjutkan dengan membaca surat Al-Fatihah dan surat lain. Berdiri yang kedua ini lebih singkat dari yang pertama;
  7. Kemudian ruku’ kembali (ruku’ kedua) yang panjangnya lebih pendek dari ruku’ sebelumnya;
  8. Kemudian bangkit dari ruku’ (i’tidal);
  9. Kemudian sujud yang panjangnya sebagaimana ruku’, lalu duduk di antara dua sujud, kemudian sujud kembali;
  10. Kemudian bangkit dari sujud lalu mengerjakan raka’at kedua sebagaimana rakaat pertama, hanya saja bacaan dan gerakan-gerakannya lebih singkat dari sebelumnya;
  11. Salam.
Baca Juga :  Gerhana Matahari Hibrida 20 April Jelang Idulfitri

(BRIN/KEMENAG/RL)

Komentar Anda