Seorang Pengamen Gantung Diri di Pohon Klengkeng

EVAKUASI: Mayat korban saat berada di Rumah Sakit Bhayangkara Mataram, Sabtu (18/12). (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM–Warga Cakranegara Selatan, Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram  geger dengan penemuan sosok mayat pria yang diduga gantung diri di rumahnya. Mayat ditemukan dalam keadaan tergantung pada pohon klengkeng di dalam areal pura rumah, Sabtu (18/12).

Kapolsek Cakranegara Kompol Moh Nasrullah menjelaskan bahwa mayat tersebut adalah seorang pria yang biasa ngamen di sekitar Taman Sangkareang berinisial INS. Mayatnya ditemukan pertama kali oleh MW yang tinggal serumah dengan korban. Saat itu MW mencari korban karena biasanya selalu pulang mengamen jam 12 malam dan yang selalu membukakan pintu adalah MW.

Baca Juga :  Penyelidikan Laporan Penculikan dr Mawardi Dihentikan

Pada malam kejadian, MW mencari korban di dalam kamar, namun korban tidak berada di kamarnya. Setelah itu MW menoleh ke arah sanggah (pura keluarga) dan melihat  INS sudah dalam keadaan tergantung dan meninggal dunia. “Korban ditemukan dalam keadaan tergantung pada pohon klengkeng di dalam areal pura rumahnya, korban gantung diri menggunakan sprei yang disambung dengan kain lainnya,” terang Nasrullah.

Atas laporan masyarakat, Unit Reskrim dan SPK Polsek Cakranegara mendatangi TKP dan menginterogasi saksi-saksi serta mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Mataram menggunakan ambulans. Sesampainya di rumah sakit, korban hanya dilakukan visum luar. “Pihak keluarga korban tidak bersedia korban diautopsi,” ujarnya.

Baca Juga :  Identitas Penyebar Video Telur Palsu Dikantongi

Korban ini kata Nasrulloh mengakhiri hidupnya dengan gantung diri karena diduga mengalami depresi. “Sebelumnya korban pernah mencoba nekat bunuh diri namun dapat diselamatkan oleh keluarganya. Aksi nekat korban diduga karena merasa menjadi beban dalam keluarga,” tuturnya. (der)

Komentar Anda