Selain One Piece, Ini Tujuh Anime Baru yang Tayang Hari Minggu

MATARAM–Hari Minggu menjadi hari yang ditunggu-tunggu para wibu. Khusunya para penggemar anime One Piece dan Boruto, karena Minggu adalah jadwal rilis episode terbaru.

Tetapi selain dua anime favorit itu, sebenarnya ada banyak anime baru yang tak kalah bagusnya. Berikut admin anime Radar Lombok merangkum 7 anime baru yang tayang setiap hari Minggu.

1. BLUE LOCK || Episode 4
(Anime Ongoing – Fall 2022)
============================
Rilis : Tiap Minggu Pagi
Tayang Perdana : 9 Oktober 2022

Genre : Sports, Shounen
Studio : 8-Bit

Sinopsis :
Setelah kekalahan telak di Piala Dunia 2018, Tim Jepang berusaha mengevaluasi lagi tim mereka. Apa sebenarnya yang kurang? Striker, seorang yang dapat membimbing mereka untuk menang.

Persatuan Sepak Bola Jepang sangat serius untuk melahirkan striker yang haus gol dan haus akan kemenangan. Untuk itu, mereka mengumpulkan 300 pemain terbaik Jepang.

2. Yowamushi Pedal: Limit Break || Episode 4
(Anime Ongoing – Fall 2022)
============================
Rilis : Tiap Minggu Pagi
Tayang Perdana : 9 Oktober 2022

Genre : Sports
Studio : TMS Entertainment

Sinopsis :
Sakamichi Onoda, seorang siswa SMA yang menyukai manga dan anime (otaku), bertemu dengan teman-teman dari klub bersepeda dan tumbuh di dunia balap jalanan.

Pertempuran puncak yang mengincar kejuaraan berturut-turut di Inter-High kedua akhirnya mencapai tahap akhir! Dengan Hakone Gakuen yang membara untuk merebut kembali gelar juara, Midosuji mencoba meraih kemenangan dengan strateginya sendiri.

Siapa yang dapat mengayuh pedalnya hingga akhir, menembus batas, dan melewati garis finish dengan gemilang? Tonton saja!

3. Fuufu Ijou, Koibito Miman|| Episode 4
(Anime Ongoing – Fall 2022)
============================
Rilis : Tiap Minggu Malam
Tayang Perdana : 9 Oktober 2022

Genre : Comedy, Drama, Romance, School, Seinen
Studio : studio MOTHER

Sinopsis :
Jirou Yakuin, anak SMA yang membosankan akhirnya tinggal dengan Akari Watanabe, salah satu gadis tercantik di kelasnya yang selama ini tidak pernah akrab dengannya. Keduanya menjadi pasangan dalam “latihan suami-istri” meski kesan pertama mereka buruk.
“Hei, latian suami-istri yang bener dong!”

Jirou dan Akari yang masing-masing sudah punya perasaan pada orang lain memutuskan untuk melakukan latihan suami-istri dengan serius agar segera dapat bertukar pasangan.

Namun, setelah menjalani asam-manis sebagai pasangan, keduanya mulai mengenal pesona satu sama lain.
Kisah pasangan yang bukan kekasih tapi lebih mesra daripada suami-istri ini pun dimulai.

4. Spy x Family Part 2 || Episode 6
(Anime Ongoing – Fall 2022)
=============================
Rilis : Tiap Minggu Pagi
Tayang Perdana :  1 Oktober 2022

Genre : Action, Comedy, Shounen
Studio : Wit Studio, CloverWorks

Sinopsis :
Loid Forger atau agen Twilight (Tasogare) adalah mata-mata terhebat negara Westalis. Ia mendapatkan misi sulit untuk menyusup ke sekolah swasta elit.

Untuk menyamarkan identitas, Loid mengadopsi seorang putri yatim piatu dan menikah dengan seorang karyawan kantoran.

Namun, siapa sangka ternyata putrinya, Anya adalah seorang esper dan istrinya, Yor adalah seorang pembunuh profesional. Ketiganya belajar hidup berkeluarga sambil menjalankan tugasnya sebagai Twilight dan menjaga perdamaian dunia.

5. Noumin Kanren no Skill bakka Agetetara Nazeka Tsuyoku Natta || Episode 6
(Anime Ongoing – Fall 2022)
============================
Rilis : Tiap Minggu Pagi
Tayang Perdana : 1 Oktober 2022

Genre : Action, Adventure, Fantasy
Studio : Studio A-CAT

Sinopsis :
Al Wayne, seorang petani muda terkemuka yang telah menyempurnakan skillnya. Ia bahkan telah memaksimalkan level skill terakhirnya.

Namun, sejak ia menguasai keterampilan yang berhubungan dengan petani, untuk beberapa alasan hidupnya berubah secara drastis ke arah yang berbeda dari pertanian.

6. Yuusha Party wo Tsuihou sareta Beast Tamer, Saikyoushu no Nekomimi Shoujo to Deau || Episode 6
(Anime Ongoing – Fall 2022)
============================
Rilis : Tiap Minggu Pagi
Tayang Perdana : 1 Oktober 2022

Genre : Action, Comedy, Fantasy
Studio : EMT Squared

Sinopsis :
Rain adalah seorang penjinak binatang buas yang ingin menaklukkan Raja Iblis bersama pahlawan. Namun, ia dianggap tidak berguna oleh teman-temannya dan diusir dari party.

Rein kemudian berpetualang bebas sendirian. Dalam perjalanan, ia bertemu dengan Kanade, gadis “spesies terkuat” dari suku roh kucing dengan kekuatan luar biasa. Kanade tertarik dengan bakat dan kebaikan Rain ingin berpetualang bersamanya.

Akhirnya Rain menjalin kontrak dengan gadis bertelinga kucing terkuat itu dan memulai petualang baru bersamanya.

7. Akuyaku Reijou nano de Last Boss wo Kattemimashita || Episode 7
(Anime Ongoing – Fall 2022)
============================
Rilis : Tiap Minggu Pagi
Tayang Perdana : 24 September 2022

Genre : Comedy, Fantasy, Isekai, Romance, Shoujo
Studio : Maho Film

Sinopsis :
“Aku akan memutuskan pertunanganku denganmu.”

Kata-kata penolakan tiba-tiba diucapkan di pesta malam yang gemerlap. Aileen Lauren Dautriche mendapatkan kembali ingatan di kehidupannya sebelumnya dan memahami situasinya saat ini. Dia berada dalam gim otome “Sei to Ma to Otome no Regaria” kesukaannya. Dia menjadi tokoh antagonis Aileen yang menghalangi cinta dari heroine.

Menurut ingatannya di kehidupan sebelumnya, kalau ia melanjutkan rute cerita saat ini, takdir yang menunggu di depan hanyalah kematian yang kejam. Namun, jika ia mengambil rute Raja Iblis, Claude dan mendapatkan cintanya, ia mungkin dapat terhindar dari cerita “bad ending”.

“Tolong nikahi aku!”, kisah Aileen pun dimulai.

Anime-anime di atas bisa didownload di situs resmi anime. (RL)

Komentar Anda