Mengenal Salahuddin, Sang Penggagas Perpustakaan Keliling di Pelosok Desa

Sering Terjatuh dari Motor Saat Bawa Buku ke Pelosok

Apa yang  dilakoni Salahuddin pun tak sia – sia. Pelan tapi pasti, sejumlah pihak mulai bersimpati dan memberikan dukungan  berupa donasi. Dedikasi dan kiprah   Salahuddin pun menyita perhatian dari  sebuha media nasional. Dalam ajang pencarian pemuda dedikasi diri bagi masyarakat dan sesama,  Salahuddin meraih penghargaan ” Library Award”. ” Alhamdulilah, tahun lalu saya memperoleh penghargaan “Library Award” dari Kompas,” tuturnya.

Baca Juga :  Upaya Desa Terara Menjadikan Daerahnya Terlihat Indah

Tidak sampai disitu,  tahun 2017 ini Salahuddin  mewakili Provinsi NTB menjadi nominator tingkat nasional pemuda pelopor di bidang pendidikan.

Direncanakan dalam waktu dekat ini, tim dari pemerintah pusat akan terjun langsung ke desa dan dusun yang memiliki rumah baca  atas prakarsa Salahuddin.  Selain itu, sebagai bahan penjurian bagi pemilihan pemuda pelopor tingkat nasional di bidang pendidikan 2016.

Baca Juga :  Nakami Vidi Makarim, Atlet Balap Motorcross Internasional asal NTB

Oleh karena itu, dirinya sangat memerlukan dukungan dan support dari masyarakat NTB agar bisa terpilih jadi pemuda pelopor nasional di bidang pendidikan. ” Tentu semua itu akan saya kembalikan lagi kepada masyarakat dan makin mendorong kegiatan literasi,” pungkasnya.(*)

Komentar Anda
1
2
3