Rumaksi Siap Dampingi Sukiman

rumaksi sukiman
Rumaksi Siap Dampingi Sukiman

SELONG – Politisi partai Hanura yang juga anggota DPRD NTB H Rumaksi menyatakan kesiapannya sebagai calon wakil bupati  mendampingi  H Sukiman Azmy di  pilkada Lotim 2018 mendatang.  Pernyataan ini  disampaikan langsung Rumaksi dalam Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) Hanura Lotim, Senin  kemarin (8/5). Duet Sukiman dan Rumaksi sejak beberapa waktu lalu sudah mulai mencuat di media sosial. Foto keduanya tersebar di media sosial. Terlebih lagi,  komunikasi politik kedua tokoh ini juga telah terjalin sejak beberapa waktu lalu. ‘’ Bisa-bisa saja dengan Pak Sukiman. Komunikasi politik dengan Pak Sukiman sudah sering. Dan jelas kita siap damping beliau (Sukiman, red),” ungkap Rumaksi.

Baca Juga :  Operasi Gabungan, Pol PP Libatkan Polisi dan TNI

Sosok Sukiman katanya merupakan orang yang agamis. Selain itu masyarakat Lotim sebagian besar sangat mendambakan jika Lotim ini kembali dipimpin oleh Sukiman. Karena ketika Sukiman menjadi bupati, banyak hal yang telah diperbuat untuk kemajuan Lotim. ‘’ Pengamatan kami, Pak Sukiman masih punya peluang. Yang jelas, tidak ada halangan untuk tidak mencalonkan diri sebagai bupati Lotim,” lanjut dia.

Diakuinya, selain Sukiman banyak calon lain yang juga mengingkan dirinya   mendampingi mereka. Namun dirinya punya pertimbangan untuk mengkaji peluang para calon tersebut. Terutama berdasarkan hasil  survei yang ada,   dirinya paling tepat diduetkan dengan Sukiman.‘’ Berdasarkan hasil survei itulah,  Insya Allah kami akan berpaket. Dan ini sudah deal,” terangnya.

Baca Juga :  Hairul Warisin Punya Kans Diusung PAN

Sebaga bukti keseriusan untuk maju di pilkada Lotim, saat ini  balihonya sudah  sudah mulai menyebar dan terpasang baliho di tempat –tempat strategis di Lotim. Selain itu,  juga telah mulai dibangun koalisi dengan sejumlah partai politik.  Hanura sendiri saat ini memiliki lima kursi, sehingga perlu ada koalisi dengan partai lain untuk memenuhi ketentuan pencalonan melalui jalur partai.‘’ Kalau untuk koalisi telah banyak yang datang dan menawarkan ke kami. Karena partai kita, tidak bisa mengusung satu paket. Makanya perlu kita koalisi dengan partai lain,” tutupnya. (lie)

Komentar Anda