Ratusan Kandidat PTP Mulai Dites

Ilustrasi tes Seleksi Jabatan Eselon

PRAYA-Seleksi terbuka untuk jabatan pimpinan tinggi pratama (PTP) setara eselon Iia, akan dilakukan Selasa (28/2) hari ini.

Menurut Sekda Lombok Tengah, HM Nursiah, sebanyak 128 pelamar untuk jabatan eselon IIa tersebut akan mengikuti tes mulai hari ini. Sedianya, tes akan dilakukan kemarin. Namun, beberapa kendala seperti kurangnya fasilitas membuat tim panitia seleksi (pansel) harus mengundurkan kegiatan tersebut. ‘’Sedianya akan kita lakukan hari ini (kemarin, Red). Tapi karena terkendala fasilitas, maka kita undurkan besok (hari ini, Red),’’ papar Nursiah, kemarin (27/2).

Untuk lokasi tes sendiri, Nursiah, belum bisa menyebut titiknya. Yang jelas mereka sudah harus tes kompetensi dan manajerial sesuai bidang yang diambil masing-masing. Mereka juga akan mengikuti berbagai tes lainnya hari ini. ‘’Semua yang ikut tes ini adalah yang sudah memenuhi persyaratan. Dan semua SKPD sudah terpenuhi,’’ tandasnya.

Seperti diketahui, ada 28 organisasi perangkat daerah (OPD) yang belum terisi di Lombok Tengah. Ke 28 OPD inilah yang akan diperebutkan 128 pemalamar yang akan mengikuti tes hari ini. Mereka adalah Ir Lalu Rahadian MSi, Ir Lalu Azhar MSi, drh H Muksin, Ihsan SHut, dan Drs Lalu Sudiarta untuk Dinas Lingkungan Hidup. Kemudian Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah 6 orang, atas nama IR HL Satria Atmawinata MM, Lalu Setiawan SSos, Dra Margianti, Bowo Susatyo MT, Drs Lalu Mujiharta MSi, Surya Darma SH. Selanjutnya Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah 6 orang atas nama Drs Lalu Karyawan MSi, Drs Helmi Qazwaini, Muhammad Sukarman MAK, Drs H Idris Rizal MSi, Drs Suhada, H Ridwan Ma’rup SSos.

Baca Juga :  Empat Balon Lulus Tes Tulis

Dinas Kelautan dan Perikanan 5 orang terdiri dari Ir H Maulana Razak MSi, Mohamad Wire Sentane SPi, Herwan Nedi SPi, Ir Muhamad Kamrin, dan H Junaidi Atma. Kemudian Dinas Sosial 4 orang atas nama H Lalu Agus Ansori SH, Drs H Muliardi, Hj Baiq Enny Mardiana Wiradarma MM, Baiq Sri Hastuti Andayani SH.

[postingan number=3 tag=”eselon”]

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan 6 orang atas nama H Sugonto SIP, HL Muhammad Irwan Saikhu MPd, Drs H Abdul Azim HM MH,Tajudin SSos, Drs H Lalu Rinjani MSi, H Amber SSos. Bakesbangpoldagri 4 orang terdiri Drs Masnun MSi, Sri Puji Hartini SIP, H Muhammad Suhardi SH, dan Drs H Lalu Herdan MSi.

Kemudian Dinas Pertanian 4 orang terdiri dari Lalu Iskandar MM, Muhammad Nurarip MSi, drh Ni Luh Made Yettiyasani, dan Ir Muhamad Dirajat MM. Dan  Dinas Perhubungan 4 orang terdiri dari H Supardan MSi, Lalu Purnama Agung SIP, Lalu Ahmad Sauki SSos, Sri Muliana Widiastuti MPA.

Sedangkan OPD yang belum memenuhi syarat karena kurang pendaftar terdiri dari Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman baru 3 pendaftar, terdiri dari Ir Muhammad Seful, Lalu Firman Wijaya MT, Taufikurrahman Pua Notes MEng. Dinas Pendidikan terdiri dari H Sumum MPd, H Lalu Dipta SPd, dan Lalu Herul Ahrar SPd. Asisten Administrasi Umum (III) Drs H Lalu Idham Halid MPd, Sekretaris DPRD terdiri dari Drs H Lalu Muhammad Muzhar, R Mulyatno Junaidi SH, dan Drs Lalu Budiman MSi.

Baca Juga :  Tes Urine Anggota Dewan Tetap akan Dilaksanakan

Kemudian Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan terdiri dari Drs H Saman dan Drs Sahri MM. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi hanya 1 orang, yakni H Masrun SH, Kasatpol PP Murti SH dan Drs H Lalu Aknal Afandi MM, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Pendidikan dan Pelatihan 3 orang, terdiri dari H Moh Nazili SIP, H Awaludin MM, dan Lalu Abdul Haris MM. Selanjutnya Dinas Ketahanan Pangan 3 orang, yakni Ir Pan Rahayu MH, ir Irman MM, dan Ir Lalu Wardihan Supriadi MT.

Kemudian Kepala Pelaksana BPBD 3 orang, yakni Sahabudin SH, Drs Muhamad, dan H Lalu Sastrawiria MM. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika 2 orang, terdiri dari Drs H Muhammad Zarkasi dan Drs H Lalu Suardana, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik 1 orang atas nama Murdi AP. Kepala Dinas Kesehatan 3 orang, terdiri dari Marjito MKes, Lalu Ahmad Yani MKes, dan Omdah MM.

Selanjutnya Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan 1 orang atas nama drh Triwidiastuti MA. Kepala BPKAD 2 orang terdiri Baiq Aluh Windayu MM dan Baiq Sri Damayanti Wiradarma MAcc. Kepala Dinas Pemberdayaan Maysarakat dan Desa 3 orang, yakni Drs Jalaludin, Ir Lalu Haris Munandar, dan Kamarudin SH, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia 1 orang, yakni Hj Lale Anys Fajriani MSi. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang hanya 1 orang, yakni Ir Mohamad Amir Ali. Dan terakhir Dinas Kepemudaan dan Olahraga 2 orang, yakni Lalu Wirekampe SSos, dan H Lalu Muliawan MM.  (cr-ap)

Komentar Anda