Pura Pura-pura Jatuh ke Selokan, MW Buang Sabu

SABU : Aparat Polres Mataram saat mengecek selokan tempat pelaku menjatuhkan diri untuk membuang barang bukti sabu (M.Haeruddin/Radar Lombok)

MATARAM– Aparat Polres Mataram mengamankan seorang warga, MW, warga Pagutan, Minggu (4/5) sekitar pukul 2.15 Wita karena kedapatan membawa satu poket Narkotika jenis sabu. Pelaku diamankan saat melakukan penertiban balap liar di Jalan Udayana.

Polisi menutup jalur dari arah selatan ke utara. Tak berselang lama melintas pelaku MW menggunakan sepeda motor tanpa plat dan tidak menggunakan helm. Polisi meminta pelaku berhenti. Anehnya, begitu berhenti, MW langsung ke selokan pinggir jalan. Ia pura-pura menjatuhkan dirinya ke selokan. Ini membuat polisi heran. Setelah dicek, pelaku mencoba menghilangkan barang bukti Narkotika. Benar saja, tidak jauh dari tempatnya menjatuhkan diri, petugas mendapati satu poket sabu. “ Dia pura-pura menjatuhkan diri untuk mengelabui petugas, padahal tidak ada anggota yang dorong dia,”ungkap Kabag Ops Polres Mataram Kompol Mujahidin.

Baca Juga :  Razia Mesum, Yang Terjaring Sebagian Besar Pelajar
Baca Juga :  Lima Fraksi Setuju Mataram Pisah dengan Lobar

Saat diinterogasi, yang bersangkutan tidak mau mengaku jika sabu tersebut miliknya.” Kita tidak lantas percaya begitu saja. Ada SMS di HP-nya yang membuat kita yakin dia pemakai sehingga tetap kita bawa ke kantor untuk diperiksa,” ungkapnya.

Petugas juga menemukan satu senjata tajam. Pelaku berdalih senjata tajam tersebut digunakan untuk ronda malam di wilayah Pagutan.(cr-met)

Komentar Anda