Proyek Galian PDAM Dihentikan

- DIHENTIKAN : Proyek galian pipa PDAM Giri Menang yang dihentikan oleh Camat Sandubaya di Jalan TGH Faisal (Sudir/ Radar Lombok)

MATARAM– Proyek  galian pipa PDAM Giri Menang di Jalan TGH. Faisal Kelurahan Mandalika dihentikan oleh Camat Sandubaya Lalu Syamsul Adnan. Dua titik proyek telah dipasangkan garis polisi sebagai tanda tidak boleh dilanjutkan kembali.

Dua titik tersebut di lokasi yang berbeda yakni di simpang empat Sweta  dan di depan kantor UPTD Parkir. Galian sepanjang 20 meter tersebut telah merusak areal publik seperti trotoar.

Camat Sandubaya Lalu Syamsul Adnan mengatakan, dua titik di simpang empat Jalan TGH. Faisal dan depan kantor UPTD Parkir sudah dihentikan. Camat meminta polisi  memasang garis polisi.” Selama ini tidak pernah ada koordinasi baik dari pihak PDAM maupun pihak ketiga yang melakukan pengerjaan,” ungkapnya kemarin.

Kasus ini katanya, bukan pertama kali. Selain jalan yang dilubangi, trotoar yang baru-baru diperbaiki telah rusak akibat proyek pipa. “ Kita stop dan diminta sempat alasan pekerja mendapatkan izin dari  Balai Jalan Nasional (BJN), tapi setelah kita koordinasi dengan BJN, selama ini PDAM tidak pernah lakukan koordinasi,” ungkapnya.

Baca Juga :  Deviden PDAM, Zaini Minta Pejabat Jangan Asal Ngomong

Syamsul telah berkordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Kota Mataram juga untuk melakukan tindakan seperti ini. Sepanjang jalan TGH. Faisal, sudah banyak yang dilubangi. Warga juga telah melakukan protes beberapa hari lalu terkait dengan galian tersebut. “ Kita sudah surati PDAM Giri Menang juga untuk melakukan evaluasi pada pihak ketiga saat ini dan tidak asal bongkar saja,” singkatnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Mataram H. Mahmudin Tura mengatakan, pihaknya juga telah melayangkan surat teguran ke PDAM GIri Menang terakit adanya kerusakan areal publik akibat galian. “ Janjinya akan diperbaiki seperti semula. Tapi sampai saat ini belum ada upaya perbaikan. Mereka malah melakukan perusakan lagi,” ungkapnya.

Baca Juga :  Lobar Senang Mataram Mau Berpisah

Beberapa titik yang dirusak yakni di jalan lingkar selatan dan di Jalan TGH Faisal. Ia telah menyurati pihak ketiga dari PDAM Giri Menang untuk segera melakukan perbaikan. “ Kita akan panggil juga PDAM nanti untuk memperjelas  perbaikan beberapa areal publik seperti trotoar yang dirusak,” ungkapnya.

Sebelumnya Direktur Utama  PDAM Giri Menang HL. Ahmad Zaini berjanji akan melakukan evaluasi pihak ketiga yang memenangkan proyek galian. Sesuai dengan surat dari Dinas PU Kota Mataram, ia menegaskan trotoar  maupun jalan yang rusak akan segera diperbaiki dan kembali seperti semula.(dir)

Komentar Anda