Presiden Disuntik Vaksin, Tangan Abdul Muthalib Gemetar

Presiden Joko Widodo bersiap disuntik dalam rangka pemberian vaksin Covid-19 Sinovac kepada di Istana, Rabu (13/1) pagi. (istimewa/)

JAKARTA – Berhadapan dengan Presiden ada kalanya grogi, apalagi dalam momen penting.Seperti yang dialami Prof dr Abdul Muthalib saat menyuntikkan vaksin Covid-19 Sinovac kepada Presiden Jokowi yang berlangsung di Istana, Rabu (13/1) pagi.

Sebelum disuntik di meja ketiga, Jokowi harus melalui dua meja. Pertama, suami Iriana itu didata. Kemudian di meja kedua diperiksa tensi dan suhu tubuh serta ditanya soal riwayat penyakit.

Nah, di meja ketiga barulah Jokowi disuntik. Dokter yang menyuntik Jokowi seorang pria berambut putih bernama Prof dr Abdul Muthalib. Dalam tayangan live streaming Sekretariat Presiden, tampak tangan Abdul Muthalib gemetar. Setelah jarum suntik memasukkan cairan vaksin di lengan kiri Jokowi, si dokter bertanya ”bagaimana, pak?,”. Jokowi pun segera menjawab. “Hahaha enggak terasa sama sekali,” kata presiden seperti dikutip dari jpnn.com.

“Saudara-saudara sebangsa dan setanah air. Pada pukul 9.42 WIB, pagi ini, saya memulai ikhtiar besar sebagai warga negara Indonesia untuk terbebas dari pandemi ini dengan menerima vaksin Covid-19,” kata Jokowi. Karena itu, dia mengajak semua pihak agar tidak ragu. “Saya berharap vaksinasi Covid-19 yang tahapannya sudah dimulai hari ini berjalan dengan lancar,” katanya. (sp/tan/jpnn)

Komentar Anda