PPP Target Ketua DPRD NTB

RAKORWIL: DPW PPP NTB menggelar Rakorwil di Kantor DPW PPP NTB, Minggu (16/5). (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM – DPW PPP NTB menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) di Kantor DPW PPP NTB, Minggu (16/5). Rakorwil itu bertujuan mengonsolidasikan kekuatan partai jelang Pemilu 2024.

Dalam rakorwil, diiketahui bahwa PPP sudah memenuhi syarat untuk mendaftar di KPU. Apalagi PPP hanya perlu memenuhi syarat verifikasi administrasi, tak perlu faktual, mengingat PPP meraih kursi di DPR RI.  “Bulan depan, KPU sudah akan membuka pendaftaran parpol untuk peserta Pemilu 2024,” kata Sekretaris DPW PPP NTB Muhammad Akri,
Selasa (17/5).

Diungkapkan, DPW PPP NTB sudah merampungkan penyusunan struktur kepartaian hingga ke tingkat PAC kecamatan dan desa. Di samping itu sudah dibuat indikator dan penilaian kinerja untuk evaluasi rutin setiap enam bulan. Jika dari hasil evaluasi para pengurus memiliki kinerja buruk, maka harus siap dengan konsekuensi. “Pengurus berkinerja buruk, harus siap dicopot,” terangnya.

Untuk target, PPP harus jadi parpol pemenang. Artinya raihan kursi harus lebih banyak dibandingkan Pemilu 2019. Untuk DPRD NTB misalnya, kalau dalam Pemilu 2019, PPP meraih 8 kursi dan mendapat jatah satu unsur pimpinan di DPRD NTB, maka setidaknya pada Pemilu 2024, raihan kursi PPP harus lebih banyak, bila perlu merebut posisi Ketua DPRD NTB. “Jadi target kita itu tentu menang di Pemilu 2024,” lugasnya. (yan)

Komentar Anda