PPP dan PDIP Saling Jajaki

SALING JAJAKI: Ketua PPP NTB, Hj Wartiah dan Ketua PDIP NTB, Rahmat Hidayat bertemu untuk saling jajaki kemungkinan koalisi.

MATARAM–Menjelang pelaksanaan pilkada NTB 2018 partai politik mulai saling jajaki kemungkinan koalisi. PPP dan PDIP misalnya. Kedua partai ini sudah mulai menjalin komunikasi untuk saling menjajaki kemungkinan koalisi dalam mengusung pasangan calon.

Ketua PPP NTB, Hj Wartiah mengatakan, PPP dan PDIP punya sejarah koalisi dalam memimpin Republik Indonesia. Yakni, koalisi mendukung pemerintahan Megawati Soekarno Putri dan Hamzah Haz sebagai Presiden dan Wakil Presiden. Pihaknya ingin mengulang sejarah masa lalu itu untuk berkoalisi dalam menentukan pemimpin NTB kedepan.

"Kita ingin mengulang sejarah koalisi tersebut untuk memimpin NTB kedepan," katanya, kemarin (2/9).

Diakui, pihaknya baru sebatas berkomunikasi untuk menyatukan persepsi dan pandangan di antara kedua belah pihak terkait NTB kedepan pasca kepemimpinan Gubernur Dr. TGH Zainul Majdi. Dia memastikan, kemungkinan koalisi PPP-PDIP sangat serius dijajaki dalam menghadapi pertarungann suksesi pilkada NTB 2018.

Baca Juga :  Tahapan Pemilu Diwacanakan Mulai Januari 2022

Bagaimanapun, kata Wartiah, politik adalah seni segala kemungkinan. Bukan tidka mungkin jika koalisi PPP – PDIP bakal terjalin dalam pilkada NTB. "Pertemuan bakal terus kita lakukan, sebagai upaya untuk saling menjajaki," ucap ketua Komisi V DPRD NTB itu.

Dikatakan, PPP tak hanya diam. Partai berlambang Ka’bah tersebut memastikan bakal memberikan kejutan kepada publik terkait suksesi pilkada.Karena itu, pihaknya bakal pro aktif menjalin komunikasi politik untuk menjajaki koalisi.

“Tak hanya dengan PDIP tapi dengan parpol lainnya juga,” sambungnya.

Dikatakan, raihan suara PPP-PDIP di DPRD NTB, sudah lebih dari cukup untuk memenuhi persyaratan mendukung dan mengusung pasangan calon di pilkada NTB 2018. "Untuk mendukung dan memperkuat kemungkinan koalisi PDIP-PPP, kita bakal coba bangun komunikasi politik juga dengan parpol lainnya," terangnya.

Baca Juga :  PDIP Tawarkan Duet Ali BD-Selly

Meski begitu, Dalam komunikasi politik awal dibangun PPP – PDIP, belum

Sementara itu, Ketua Bappilu DPD PDIP NTB, Made Slamet mengakui, penjajakan awal komunikasi politik kemungkinan koalisi PDIP-PPP, sebagai upaya respon geliat dinamika politik menuju suksesi pilkada NTB sudah menghangat.

Baginya, hal biasa bagi parpol untuk saling menjajaki koalisi dalam merepon dinamika politik. "Saya kira ini langkah awal yang baik untuk menyatukan pandangan dan persepsi terkait NTB kedepan," ungkap anggota Komisi IV DPRD NTB tersebut. (yan)

Komentar Anda