PPNI Berikan Perawatan di FTP

Hj. Iris Juwita Kastianti

DOMPU-Kepengurusan baru Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Dompu mulai aktif melaksanakan sejumlah kegiatan. Terutama ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang diadakan Pemerintah Kabupaten Dompu. Salah satunya, di ajang Festival Pesona Tambora (FPT) tahun 2017. “Kita akan turunkan sejumlah perawat untuk memberikan penyuluhan dan penanganan medis pada sejumlah rangkaian kegiatan FPT. Ini sebagai bentuk peran aktif kita dalam mendukung program pembangunan daerah,” ungkap Ketua PPNI Kabupaten Dompu, Hj. Iris Juwita Kastianti, SKM, M.MKes pada Radar Dompu, kemarin.

Dalam kegiatan penyuluhan dan penanganan medis, pihaknya akan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu. Pada puncak peringatan Festival Pesona Tambora di kawasan Doro Ncangan, Lereng Gunung Tambora 11 April mendatang, akan dibangun pos pelayanan kesehatan. ”Nanti anggota kita akan stand bay di pos itu,” katanya.

Baca Juga :  PPNI Bantu Sembako Bagi Korban Banjir

[postingan number=3 tag=”ntb”]

Umi Iris yang baru saja dilantik sebagai Ketua PPNI Kabupaten Dompu ini, memiliki komitmen kuat untuk menjadikan PPNI sebagai organisasi terdepan. Komitmen itu, didasari semangat dan kekompakan pengurus dan anggota. ”Saat ini, jumlah anggota kita yang terdaftar sebanyak 580 orang. Jumlah ini kemungkinan akan terus bertambah. Dan mereka sama-sama memiliki semangat yang kuat untuk membangun,” tuturnya.

Disamping ikut terlibat dalam proses pembangunan, PPNI juga bertekad untuk mewujudkan keperawatan yang professional. Sebagai langkah nyata akan dilakukan melalui proses peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Mencakup, pelatihan bagi anggota dan penerbitan Surat Registrasi Komptensi (STR). ”Jadi kita ingin sejumlah tenaga perawat di Dompu memiliki STR. Ini sebagai pengakuan bagi mereka untuk melakukan tindakan medis,” katanya. 

Baca Juga :  PPNI Gelar Rakerda dan Pelantikan Pengurus

Penerbitan STR bagi seluruh anggota diharapkan, akan mendorong peran aktif tenaga perawat dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. ”Setiap anggota kami akan  berupaya memenuhi hak masyarakat untuk mendapat pelayanan keperawatan professional yang benar dan baik,” ujar Umi Iris yang juga menjabat sebagai Sekretaris Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Dompu ini. (di)

Komentar Anda