Polisi Kembalikan Motor Curian kepada Pemilik

Direktur Reskrimum Polda NTB Kombes Pol Teddy Ristiawan menyerahkan motor curian kepada pemiliknya di Kelurahan Kebun Baru, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram, Selasa (17/1/2023). (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM – Aparat kepolisian mengembalikan motor yang dilaporkan hilang pada 2021 lalu kepada pemiliknya. Motor yang hilang pada 26 September itu ditemukan Tim Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum) Polda NTB di balik semak-semak lahan perkebunan di wilayah Bilelando, Praya Timur, Lombok Tengah.

“Iya, motor korban ditemukan pada 21 Oktober 2022 lalu, ditemukan di Lombok Tengah,” kata Direktur Dit Reskrimum Polda NTB Kombes Pol Teddy Ristiawan, Rabu (18/1).

Setelah pemilik motor teridentifikasi, polisi langsung mengantarkannya ke rumah korban, beralamatkan di Lingkungan Karang Baru, Kelurahan Kebun Sari, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. “Kemarin kami antarkan motor korban ke rumahnya,” sebutnya.

Baca Juga :  Sabu Milik Pecatan Polisi Dimusnahkan

Motor korban hilang di rumahnya yang berada di Dusun Bunut Tunjang, Desa Pengkelak Mas, Kecamatan Sakra Barat, Lombok Timur. Modus yang digunakan pelaku waktu itu, dengan cara masuk ke dalam rumah korban sekitar pukul 03.00 WITA. “Korban memarkir motornya di halaman rumah, kemudian dengan menggunakan kunci T, pelaku berhasil mencuri motor korban,” ucapnya.

Pelaku pencurian saat ini masih menjadi buronan. Pelaku dinyatakan masuk daftar pencarian orang (DPO) oleh Polresta Mataram dan Polsek Sandubaya. “Identitas pelaku ini P, kini dinyatakan sebagai DPO,” imbuhnya.

Baca Juga :  Kasus Penyerangan Polisi di Karang Taliwang, Polresta Mataram Periksa Ketua PAN Cakranegara

Motor korban yang dikembalikan jenis Honda Beat warna hitam, dengan surat tanda nomor kendaraan (STNK) atas nama Ramlah. Dengan dikembalikannya motor tersebut, diharapakan agar bisa dimanfaatkan kembali oleh pemilik untuk kebutuhan sehari-hari. “Kami kembalikan kendaraan ini kepada pemiliknya, semoga menjadi berkah untuk keluarga,” ujarnya.

Ihsan selaku pemilik, merasa senang dengan sudah ditemukan kendaraannya tersebut. Tak lupa, ia juga mengucapkan terima kasih kepada aparat kepolisian yang telah menemukan dan mengembalikan motornya. “Terima kasih kepada pihak Polda NTB, khususnya satuan reskrim sudah menemukan kendaraan saya,” singkatnya. (cr-sid)

Komentar Anda