PMI Lombok Barat Salurkan Bantuan untuk Korban Puting Beliung

PMI Lombok Barat Salurkan Bantuan untuk Korban Puting Beliung
TINJAU : Ketua PMI Lombok Barat H. Fauzan Khalid saat meninjau pasca bencana puting beliung di Desa Bug-Bug Kecamatan Lingsar. (ZUL/RADARLOMBOK)

GIRI MENANG – Palang Merah Indonesia (PMI) Lombok Barat menyerahkan bantuan untuk warga korban bencana puting beliung di Desa Bug Bug Kecamatan Lingsar, Jumat (20/10) lalu. Bantuan diserahkan oleh H. Fauzan Khalid selaku Ketua PMI Lombok Barat.

Bencana puting beliung sendiri terjadi pada Selasa (17/10) dan merusak puluhan rumah warga. Sebelumnya korban mendapat kunjungan Ketua TP PKK Lombok Barat Hj. Khairatun. PKK hadir bersama pihak BPBD dan Dinas Sosial Lobar. Total 42 keluarga yang rumahnya rusak oleh angin.

Baca Juga :  Cari Ikan di Bendungan Pandanduri, Muliadi Tewas Disambar Petir

Warga menerima bantuan dengan perincian dari BPBD berupa mi instan dan air mineral Dinas Sosial berupa mi instan, matras, terpal dan makanan siap saji. Kamis (19/10) lalu ada pemberian bantuan BPBD berupa berupa 150 lembar seng, 80 lonjor kayu usuk dan 20 sak semen.

Fauzan mengaku datang untuk juga mengecek sejauh mana perkembangan penanganan warga. “Saya memohon maaf dengan kedatangan saya saat ini. Walaupun terkesan terlambat, tapi semoga tidak mengurangi rasa kebersamaan kita nantinya,” ungkap Fauzan. Ia menerangkan dirinya tidak bisa langsung datang karena pada waktu bersamaan sedang berada di luar daerah.

Dia pun meminta Kepala Desa Bug-Bug Suhaimi agar terus berkoordinasi dengan pihak terkait seperti BPBD, Dinas Sosial dan lainnya untuk memenuhi segala kebutuhan warga. Terutama recovery kondisi psikologis bagi anak-anak dan perempuan pasca bencana.

Suhaimi sendiri sangat mengapresiasi aksi cepat tanggap Pemkab Lobar. “Pasca bencana, di desa sudah kami rasakan setidaknya dua kali. Terlebih dahulu diawali oleh kunjungan Ibu Bupati. Kini kehadiran Bapak Bupati saat ini sangat berarti dan memberi semangat bagi kami,” katanya.

Baca Juga :  Polisi Belum Temukan Penyebab Kebakaran Ruko Pasar Keruak

Disampaikannya, keadaan warga saat ini sudah membaik, terutama warga yang mengalami rumah rusak berat. “Meskipun terkena dampak musibah, namun Alhamdulillah kami masih bisa menghadapinya dengan tersenyum dan bersyukur. Semoga di balik musibah ini tersimpan hikmah bagi warga untuk tetap maju bersama,” katanya.

Ditambahkannya, selain bantuan dari Pemkab Lobar, warga juga mendapat bantuan dari PMI Lobar. “Warga kami juga mendapatkan bantuan lagi dari PMI Lombok Barat berupa 10 buah terpal, alat mandi sebanyak 8 dus dan bantuan logistik lainnya,” ungkapnya.(zul)

Komentar Anda