SELONG – Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Lombok Timur saat ini berada di peringkat 7 dari 10 kabupaten/kota di NTB. Sebelumnya IPM Lombok Timur berada di urutan 9. Di masa pemerintahan Sukiman- Rumaksi, kurang dari dua tahun IPM Lombok Timur mampu naik dua digit.” Lombok Timur satu-satunya kabupaten yang IPM-nya melompat dari peringkat 9 ke peringkat 7,” kata Pj Bupati Lombok Timur HM. Juaini Taofik kemarin.
Peningkatan IPM ini terangnya, disebabkan oleh beberapa indikator. Salah satunya ada sektor pendidikan yang merupakan penyumbang tertinggi. Rata- rata lama sekolah dan harapan sekolah di Lombok Timur paling tinggi dibandingkan dengan semua kabupaten/ kota yang ada di NTB.” Dan tingkat pertumbuhan kita juga paling tinggi di NTB,” imbuhnya.
Ia memberikan apresiasi ke dunia pendidikan di Lombok Timur yang telah menjadi indikator utama naiknya IPM daerah ini. Dalam mewujudkan mutu pendidikan yang berkualitas para guru dituntut untuk terus berinovasi, kreatif, dan inspiratif. Terutama dalam menyongsong Indonesia emas 2045 mendatang.” Guru menjadi kunci utama dalam keberhasilan SDM,” tutupnya.(lie)