Penembak NTB Sukses Borong Empat Medali

JUARA; Inilah salah satu atlet peraih medali emas, Harun Wahiddin (Kanan) saat jajal Kejurnas Baladika Championship 2020. (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM – NTB berhasil meraih empat medali dalam Kejurnas Baladika Championship 2020 yang berlangsung 6-8 November. Dua di antaranya medali emas dan dua medali perunggu. “NTB dapat dua medali emas dan dua perunggu,” ujar Pelatih Menembak NTB Andik Budi Hariono, Selasa (10/11).

Medali emas diraih Citra Putri Budi Andini di nomor 10 Meter Air Rifle Woman dan Harun Wahiddin di nomor 10 Meter Air Pistol Man Youth. Sedangkan medali perunggu diraih Liza Rizna Widja janti di nomor 10 Meter Air Pistol Woman dan I Kadek Yogi Permana di nomor Air Pistol Man Youth. “Untuk petembak junior ini prestasi sangat bagus. Karena mereka terus berkembang dan bisa meningkatkan prestasi setiap mengikuti kejuaraan,” katanya.

Seperti Harun Wahiddin yang berhasil meraih emas. Pada kejuaraan sebelumnya berhasil meraih medali perak. Harun meraih medali emas setelah meraih 549 poin. Unggul dari petembak Sulut, Gabriel C Lattu yang meraih medali perakdengan 545 poin. Dan I Kadek Yogi Permana asal NTB yang meraih perunggu dengan 544 poin.

Pada kejuaraan tersebut, NTB menurunkan 12 pe tembak. Lima petembak merupakan atlet PON. Yakni Yuni Caturwatu, Liza Risna Widjajanti, dan Dewa Ayu Alice Denita yang akan turun di nomor 10 meter air pistol woman; Dan Citra Putri Budi An dini dan Sinestesya Ratu Purwadi yang turun di 10 meter air rifle woman.

Selain atlet PON, tujuh petembak lain juga diturunkan. Yakni Bima Putra Eka Budi KW di nomor 10 meter air pistol man; I Kadek Yogi dan Harun Wahiddin di nomor 10 meter air pistol youth; Putri Adellya di nomor 10 meter air pistol woman youth. Kemudian Wawan Priyatna di nomor 10 meter air rifle man; Naufal Arif Alwana di nomor 10 meter air rifle youth; dan Rifka Afriliana di nomor 10 meter air rifle woman youth. “Yang terpenting atlet bisa dapat jam terbang bertanding dan pengalaman,” pungkasnya. (rie)

Komentar Anda