Pembangunan Objek Wisata Bakal Dituntaskan

TANJUNG-Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Utara (Dispar KLU) tahun ini menganggarkan pembangunan di sejumlah objek wisata.

Namun yang paling menonjol berdasarkan daftar Rencana Umum Pengadaan (RUP) 2016 adalah pembangunan di lokasi objek wisata Air Terjun Kerta Gangga di Kecamatan Gangga. Diantaranya untuk pembangunanjembatan penghubungdengan pagu Rp 300 juta, penataan taman Rp 100 juta dan belanja perencanaan pembangunan lanjutan KertaGangga Rp 60 juta.

Sekretaris Dispar KLU, Baiq Prita Setiati menyebut, pihaknya memang ingin menuntaskan pembangunan di satu atau dua objek wisata terlebih dahulu agar bisa menjadi ikon wisata KLU. Salah satunya Kerta Gangga. Namun untuk memberikan kenyamanan kepada wisatawan dalam mengakses objek wisata seperti Kerta Gangga, pihaknya tidak bisa sendiri. Misalnya saja akses jalan menuju lokasi yang banyak dikeluhkan. “Perlu ada keterlibatan Dinas Pekerjaan Umum di dalamnya untuk jalan. Kita tidak bisa sendiri. Intinya kita ingin menuntaskan dulu di satu atau dua objek wisata,” ungkapnya.

Baca Juga :  Pengamanan Menyeluruh di Objek Wisata Lombok Barat

Namun bukan berarti di objek wisata lainnya, Dispar KLU tidak menganggarkan. Berdasarkan RUP 2016 diketahui bahwa untukpembuatan grand designkawasanobjek wisata Air Terjun Tiu Teja di Desa Santong Kecamatan Kayangan dianggarkan Rp 200 juta. Kemudian dianggarkan pula untuk penataan kawasan objek wisata Masjid Kuno Gumantar Rp 360 juta. Selanjutnya perencanaan kawasan objek wiisata Masjid Kuno Bayan Rp 200 juta, dan lainnya.

Baca Juga :  Mengunjungi Destinasi Baru Pariwisata Lombok Tengah

Terpisah Kepala Dinas Pekerjaan Umum Energi dan Sumber Daya Mineral KLU, Raden Nurjati menerangkan, memang untuk jalan menuju objek wisata kini menjadi prioritasnya. Namun diharapkan jika nantinya jalan sudah terbangun agar bisa dijaga dengan baik oleh masyarakat. (zul)

Komentar Anda