PDAM Lombok Timur Bantah Ada Kenaikan Tarif Air

Mohammad Isra’I
Mohammad Isra’I (Janwari Irwan/Radar Lombok)

SELONG – Keluhan pelanggan PDAM Lombok Timur yang menilai adanya kenaikan tarif untuk pelanggan rumah tangga dibantah oleh pihak PDAM. “ Jadi selama ini belum ada kenaikan tarif. Kemungkinan yang terjadi disini peningkatan pemakaian pelanggan. Karenanya pengguna harus melihat apakah naiknya tarif ini karena pemakaian yang meningkat atau bagaimana,” kata Direktur PDAM Lombok Timur Muhammad Isra’i di ruang kerjanya, Kamis (22/3).

Ia menegaskan, berdasarkan aturan yang baru PDAM setiap tahun harus menyesuaikan tarif. Akan tetapi hingga saat ini masih belum ada kenaikan. Namun yang dilakukan sekarang adalah membuat pelayanan kepada pelanggan semakin berkualitas.” Saya rasa hingga saat ini di beberapa tempat pelayanan belum maksimal, tapi ini wilayah-wilayah ini berada di beberapa lokasi yang airnya masih kurang salah satunya wilayah selatan,” akunya.

Baca Juga :  PDAM akan Tindak Pelaksana Proyek Galian Pipa

Untuk pelayanan PDAM di wilayah selatan yang saat ini masih mengalami kesulitan air bersih, sudah dilakukan pemasangan pipa oleh Satuan Kerja Air Bersih Dinas Pekerjaan Umum Provinsi NTB. “ Dari informasi yang ada sudah ada empat yang lolos, tinggal mencari satu yang layak menjadi pemenang tender yang akan mengerjakan pipa ke wilayah selatan,” ungkapnya.

Jaringan air rencananya akan menyasar wilayah selatan seperti Kecamatan Keruak dan Jerowaru dengan sasaran sekitar 4000 pelanggan baru. Hanya saja, tidak akan mungkin akan bisa dipasang secara keseluruhan, melainkan akan dilakukan pemasangan secara bertahap dengan jumlah sekitar 1500 pelanggan baru.

Baca Juga :  Dirut PDAM Minta Dewan Belajar Aturan

Saat ini jumlah pelanggan yang ada di wilayah selatan baru mencapai sekitar tiga hingga empat ribu pelanggan.” Kalau ditambah dengan pelanggan baru dengan masing-masing 5 jiwa akan menjadi 20 ribu jiwa, sementara jumlah jiwa dua kecamatan sekitar 60 ribu sehingga akan membutuhkan air lagi bagi masyarakat selatan, ” katanya.

Ia menegaskan, panentuan tarif PDAM ini berdasarkan golongan pelanggan, sehingga kalau terjadi perbedaan antara golongan yang satu dengan golongan yang lain, itu merupakan perbedaan golongan tergantung jenis golongan.” Jadi hingga saat ini PDAM belum menaikkan tarif, bayaran sebulan itu masih berdasarkan pemakaian pelanggan saja,” pungkasnya.(wan)

Komentar Anda