
MATARAM–Tim Rescue Boat 220 Mataram, TNI, Polri, nelayan/warga setempat, dan unsur terkait lainnya berhasil mengevakuasi seorang nelayan asal Dusun Senggigi, Desa Batulayar Lombok Barat, Selasa (30/8/2022).
Kepala Kantor SAR Mataram Nanang Sigit PH mengungkapkan, perahu yang digunakan mengalami patah kantir hingga terbalik. “Korban beserta perahunya berhasil ditemukan di perairan Selat Lombok,” ungkap Nanang.
Iskandar (32) pertama kali ditemukan oleh nelayan pada saat akan kembali dari melaut. Selanjutnya Iskandar beserta perahunya ditarik menuju Pantai senggigi.
“Korban tiba dengan selamat di Pantai Senggigi sekitar pukul 11.41 WITA,” tambahnya. (RL)