Panjat Tebing Kembali Loloskan Dua Nomor Tembus Final

TAMPIL : Inilah saat atlet Panjat Tebing NTB berjuang menuntaskan pertandingannya demi NTB. (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM – Cabor Panjat Tebing NTB kembali sukses loloskan atletnya ke babak Final, di ajang PON XX Papua 2021. Raihan ini sukses didapat oleh sosok Ayu Fathullah di nomor Lead perorangan putri, Nurul Iqamah dan Ade Irma Suryani di nomor Speed World Record Putri.

“Alhamdulillah, atlet kita kembali lolos ke final di nomor Lead Putri, dan nomor Speed WR Putri,” ujar Manajer Cabor Panjat Tebing, Adi Handra Susanto, Selasa (28/9).

Dikatakannya, pada pertandingan keduanya itu, Cabor Panjat Tebing menurunkan 7 atlet di empat nomor yang dipertandingkan, Selasa (28/9). Namun dua nomor diantaranya berhasil tembus Final, yakni Ayu Fathullah di nomor Lead Perorangan putri, Nurul Iqamah dan Ade Irma Suryani dinomor Speed WR Putri. Sementara dua nomor yang lainnya, ada yang tembus semifinal, dan ada juga yang gugur.

Baca Juga :  Trio Putra KLU Sumbang Medali di Kejurnas Atletik Jateng

Pada nomor Lead Putri, Ayu Fathullah sukses bertengger di peringkat ke tujuh dengan nilai 31 di jalur A, dan 32 di Jalur B. Sementara peringkat pertama sukses diraih Widya Puniyanti atlet asal Jabar, peringkat kedua ada Triara Putri Raudhah atlet asal Papua, peringkat ketiga ada Salsabila atlet asal Jabar, peringkat keempat ada Kharisma Ragil Rakasiwi atlet Jatim, peringkat kelima ada Choirul Umi Cahyaning Ayub atlet Jatim, Peringkat keenam ada Syarifah Abd Rochman atlet Jatim, dan Peringkat kedelapan dibawah NTB ada Nadya Putri Virgita atlet asal Bali.

Sedangkan di nomor Speed WR Putri, Nurul dan Ade Irma sukses bertengger di peringkat 7 dan 8. Sejumlah atlet yang masuk final itu, memiliki catatan yang berbeda-beda. Termasuk Ayu Fathullah, Nurul, dan Ade Irma saat berlaga persaingannya cukup ketat. Akibatnya Ayu harus puas di peringkat ke tujuh, Nurul peringkat tujuh, dan Ade Irma peringkat kedelapan. “Tapi kita pastikan, saat mereka final nanti performanya harus lebih baik,” lanjutnya.

Baca Juga :  10 Tim Bola Voli Pelajar Berebut Piala Gubernur NTB 2022

Sementara itu, Ketua KONI NTB H Andy Hadianto mengatakan, Cabor Panjat Tebing terus membuktikan diri lewat hasil yang diraih selama menuntaskan pertandingannya. Ternyata bertambah lagi atlet putri yang tembus final, Yakni Ayu Fathullah, Ade Irma Suryani, dan Nurul lagi.

“Semoga Cabor yang lain juga bisa menunjukkan hasil yang bisa menambah semangat kita di tanah Cendrawasih,” tutupnya. (rie)

Komentar Anda