Operasi Patuh Digelar Pekan Depan

Kombes Pol Noviar (derry harjan/radarlombok.co.id)

MATARAM—Polisi akan menggelar Operasi Patuh 2020 pekan depan. Operasi Patuh 2020 ini digelar serentak di seluruh Indonesia, berlangsung selama 14 hari, mulai 23 Juli 2020, hingga 5 Agustus 2020.

Dir Lantas Polda NTB, Kombes Pol Noviar mengatakan operasi ini implementasinya berpedoman pada pendekatan humanis dan protokol kesehatan, mengingat masih dalam kondisi adaptasi kebiasaan baru.

“Tindakan hukum yang dikedepankan ialah preemtif, persuasif, dan humanis, dengan orientasi mendisiplinkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan, serta menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas,” terang Noviar, Minggu (18/7/2020).

Perwira melati tiga dipundaknya ini juga menjelaskan, tidak menutup kemungkinan akan melakukan penindakan hukum bagi pengendara yang masih membandel dan kedapatan mengulang pelanggaran lalu lintas. “Misalnya tidak menggunakan helm, safety bell, dan juga membawa penumpang menggunakan mobil pengangkut barang,” bebernya.

Sementara terkait pendisiplinan penerapan protokol kesehatan yang menjadi sasarannya yaitu pengendara yang tidak menggunakan masker dan tidak menjaga jarak. Konsekuensi bagi mereka yang tidak mematuhi itu, Noviar menegaskan juga akan memberikan sanksi. “Tetapi semoga saja tidak ada yang kita temukan seperti itu, biar polisi fokus menindak para pelanggar lalu lintas saja,” ucapnya.

Mengingat waktunya masih beberapa hari lagi, Noviar berharap kepada masyarakat untuk mempersiapkan diri. Bagi pengendara yang belum memiliki kelengkapan surat-surat berkendara, diminta secepatnya mengurus di unit pelayanan yang ada. “Jangan sampai nanti kena tilang,” pesannya. (der)

Komentar Anda