New Toyota Calya Tampil Lebih Mewah

New Toyota Calya Tampil Lebih Mewah
TAMPILAN BARU : Salah seorang SPG Krida Toyota menunjukan tampilan baru Toyota New Calya 2019.(IST/ RADAR LOMBOK)

MATARAM — PT Toyota Astra Motor (TAM) secara resmi meluncurkan tampilan baru New Calya 2019 pada Senin (16/9) lalu secara nasional di Jakarta. Kini giliran Krida Toyota meluncurkan New Calya secara resmi mengaspal di NTB. New Calya tampil dengan design baru dan lebih mewah dari tampilan sebelumnya sejak di luncurkan tiga tahun silam, yakni pada 2016 lalu.

Peluncuran New Calya 2019 dihadiri langsung oleh Direktur Krida Toyota Koesnadi, Branch Manager Krida Toyota, Samsuri Prawiro Hakki dan General Manager Krida Toyota Evelyn Cornelia, Rabu (25/9) di Dealer Krida Toyota, Gerimax, Narmada, Lombok Barat.

New Calya 2019 hadir dengan desain terbaru yang menjadikannya tampil agresif dan dinamis, serta memiliki fitur kenyamanan berkendara yang makin lengkap di kelasnya. New Calya sebagai mobil yang mampu melebih ekspektasi pelanggan atas sebuah 7-seater Entry Multi Purpose Vehicle (MPV). Sentuhan penyegaran yang diberikan pada New Calya 2019, semakin meningkatkan nilai tambah New Calya sebagai mobil keluarga yang tak hanya memiliki fungsionalitas beragam, tapi kini juga tampil semakin gaya, tangguh, dan nyaman dikendarai.

“Kehadiran New Calya diharapkan bisa melanjutkan kesuksesan pendahulunya dalam memberikan kontribusi signifikan bagi market MPV, khususnya Entry MPV di NTB,” kata Branch Manager Krida Toyota, Samsuri Prawiro Hakki.

Samsuri membeberkan, New Calya hadir dengan varian lengkap yang menggunakan transmisi manual maupun automatic. Sentuhan improvement yang dilakukan Toyota pada sisi eksterior dan interior telah menjadikan mobil yang menjadi salah satu pionir dalam membuka market entry MPV di Indonesia ini mampu meningkatkan kesan prestige bagi pengemudi maupun penumpangnya.

Tampilan makin aggressive dan elegan New Calya diwujudkan melalui desain eksterior anyar yang didukung oleh kehadiran fitur-fitur terbaru seperti, New LED Headlamp, New Retractable Outer Mirror (tipe G), New Front Grille Design with Dark Chrome Element, New Dark Chrome Element pada backdoor garnish, serta New Alloy Wheel Design.

“Sentuhan penyegaran pada interior tak hanya mampu mewujudkan kesan makin lebih nyaman, hangat, dan lega, tapi juga meningkatkan kesan prestige, dalam berkendara dengan New Calya,” ujar Sam.

Selain pengggunaan warna coklat gelap (dark brown) yang melapisi dashboard dan kursi pengemudi maupun penumpang untuk semua tipe, New Calya juga dilengkapi dengan fitur lainnya antara lain, New Touchscreen Head Unit (tipe G), New Audio Steering Switch (tipe G), New Under Seat Compartment Tray (tipe G A/T), Illumination on A/T Indicator (tipe G A/T), Driver Seat Back Pocket (tipe G), serta Front Console Box (tipe G).

Sementara itu, General Manager Krida Toyota, Evelyn Cornelia menambahkan, untuk pasar NTB, Krida Toyota sampai dengan periode Agustus 2019 telah menjual 891 unit. Dimana untuk segmen MPV entry dengan total kontribusi terhadap total pasar adalah 7,5 persen. Untuk market share Toyota Calya di NTB adalah sebesar 57,6 persen. Artinya respon masyarakat NTB dengan Toyota Calya sangat luar biasa.

“Dengan adanya New Calya ini kami berharap, market share Toyota untuk segmen Calya bisa mencapai 60 persen,” harap Evelyn. (dev)

Komentar Anda