
SELONG – Pemkab Lombok Timur memberikan atensi khusus terhadap para siswa SDN 4 Loyok Kecamatan Sikur yang belajar di teras dan halaman sekolah. Kondisi itu disebabkan karena bangunan sekolah tersebut rusak parah bahkan nyaris roboh.
Bangunan sekolah yang rusak diupayakan akan mulai diperbaiki di tahun 2024 ini. Sambil menunggu perbaikan, Pj Bupati Lotim HM. Juaini Taofik langsung memerintahkah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk mendirikan kelas darurat supaya para murid SDN Loyok nyaman belajar. Pembuatan kelas darurat ini berlangsung Kamis (11/01).
Kepala BPBD Lotim Lalu Mulyadi mengatakan, pembangunan tenda darurat menindaklanjuti perintah Pj Bupati sambil menunggu pembangunan fisik yang rencananya akan dilaksanakan tahun 2024. Terlebih lagi para murid SDN 4 Loyok ini telah cukup lama belajar di teras dan halaman sekolah
“Tenda darurat ini akan dibagi menjadi dua rombongan belajar. Rombel tersebut akan diisi oleh 30 sampai 40 murid, yaitu untuk kelas 1-III. Setiap kelas akan berisi 15 orang murid,” kata dia
Karenanya ia berharap kondisi bangunan sekolah yang rusak parah itu bisa segera diperbaiki. Karena mengingat, sekolah darurat yang dibuatkan ini hanya bersifat sementara.
“Meski ini kelas darurat hanya terbuat dari tenda, namun bagaimana para murid bisa tetap mengikuti proses belajar mengajar seperti biasa,” harapnya.
Sementara itu, Kepala SDN 4 Loyok Atimin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Lotim yang memberikan respon terhadap kondisi sekolah mereka, terutama ke BPBD yang memberikan respon cepat dengan membantu membangun tenda sementara sebagai tempat belajar murid.
“Kita telah berulang kali mengusulkan perbaikan, tapi Alhamudillah sekarang telah mulai direspon oleh Pemkab Lotim. Perbaikan sendiri direncanakan akan dimulai di 2024 ini,” terangnya.
Ia menambahkan perbaikan sekolah ini sempat menjadi skala prioritas di tahun 2023 lalu yang bersumber dari dana DAK. Tapi karena beberapa kendala rencana perbaikan di tahun 2023 itu akhirnya batal direalisasikan. “Tapi sekarang kita dijanjikan perbaikan fisik akan dimulai setelah Pemilu,” tutupnya. (lie)