Murid SDN 2 Tanjung Belajar di Selasar Sekolah

BELAJAR : Murid kelas II belajar di selasar sekolah dekat perpustakaan dengan ruangan seadanya. Mereka tetap semangat belajar (HERY MAHARDIKA/RADAR LOMBOK)

TANJUNG –  Murid kelas IIA dan IIB SDN 2 Tanjung Kecamatan Tanjung belajar di selasar  sekolah dan ruang perpustakaan  setempat.

Sekolah ini kekurangan ruang kelas  untuk menampung 383 peserta didik.  “Kekurangan ini sudah lama. Makanya bagi  kelas II pasti akan belajar di   teras dan ruang perpustakaan,” terang Kepala SDN 2 Tanjung Datu Atmawadi kepada Radar Lombok, Senin kemarin (13/3).

Di selasar sekolah,  dipakai murid  kelas IIA sebanyak 32 dan ruang perpustakaan dipakai kelas IIB sebanyak 32 siswa. Masing-masing ruang ini telah ditaruhkan kursi dan papan tulis seadanya. “Penggunaan serambi dan ruang perpustakaan tentu siswa dan guru tidak nyaman menjalankan proses belajar-mengajar,” ungkapnya.

Baca Juga :  202 Guru P3K Belum Terima Gaji Tiga Bulan

[postingan number=3 tag=”pendidikan”]

Salah satu sekolah favorit di Tanjung ini memiliki 10 ruang kelas dengan   383 orang peserta didik. Murid  kelas I tertdiri dari  tiga kelas, kelas II-V sebanyak dua kelas, dan kelas VI dua kelas. Sebenarnya sesuai SPM tahun kemarin diisi 28  orang per kelas namun  di sekolah ini  melebihi karena   tingginya animo  masyarakat yang ingin mensekolahkan anaknya di sekolah ini.

Pihak sekolah pada tahun pelajaran kemarin berani mengambil risiko dengan menerima peserta didik cukup banyak  , karena pemerintah daerah yang telah turun memantau telah berjanji akan menambahkan dua ruang kelas. “Namun sampai sekarang belum ada terealisasi. Kami harap pemerintah secepat mungkin untuk memberikan dua kelas bertingkat sesuai kondisi lahan yang ada,” harapnya.

Baca Juga :  Sistem Zonasi PPDB Dinilai Peraturan Aneh

Jika pun pada tahun ini akan diberikan satu ruang  kelas, kemungkinan akan dipertimbangkan karena masih kekurangan. “Seperti kami sampaikan sebelumnya, kami harap bisa bertingkat kayak bangunan lainnya,” pungkasnya.(flo)

Komentar Anda