Monumen Mentaram Jadi Spot Selfie Terbaru

ORNAMEN BARU : Wali Kota Mataram, H Mohan Roliskana saat berfoto di ornamen terbaru Monumen Mentaram. (  IST For Radar Lombok )   

MATARAM – Monumen Mentaram di bundaran Jalan Lingkar Selatan semakin dipercantik. Penataan di lokasi ini terus berlanjut secara bertahap Setelah sebelumnya diintervensi dengan pencahayaan yang membuat Monumen Mentaram indah terlihat di malam hari.

Penataan dilanjutkan dengan pemasangan atribut ornamen warna-warni bertuliskan Mataram. Juga dilengkapi lambang hati yang menggambarkan Mataram penuh cinta. Dengan penambahan ornamen ini, Monumen Mataram semakin indah terlihat oleh pengguna jalan disekitarnya. Dengan penataan pencahayaan ditambah dengan ornamen terbaru yang dipasang. Monumen Mentaram bisa menjadi spot swafoto atau selfie terbaru di Kota Mataram.

Wali Kota Mataram, H Mohan Roliskana menjadi orang pertama berfoto dilokasi tersebut dan ramai dibahas di media sosial. Wali Kota mengatakan, pemerintah bukan tanpa alasan untuk menata dan mempercantik tampilan Monumen Mentaram. Lokasi tersebut adalah gerbang utama masuk ke Ibu Kota Provinsi NTB. ‘’Ini kan gerbang utama masuk ke kota. Ini sebenarnya belum selesai. Nanti tulisan lengkapnya Well Come to Mataram. Kita ucapkan selamat datang di sana,’’ ujar Wali Kota Mataram, H Mohan Roliskana tentang penataan terbaru Monumen Mentaram.

Baca Juga :  Lima Fraksi Setuju Mataram Pisah dengan Lobar

Dia mengatakan, pemasangan ornamen terbaru itu akan menjadi satu kesatuan dengan penataan berikutnya. ‘’Sekarang kita mulai lagi penataannya,’’ imbuhnya.
Lokasi ini berpeluang ramau dikunjungi warga masyarakat. Bahkan warga luar daerah juga bisa mengabadikan kedatangannya ke Mataram dengan berfoto di lokasi tersebut. Sehingga pemerintah nantinya perlu untuk mengatur lalu lintas maupun lokasi parkir warga yang ingin berfoto di lokasi. Tapi Mohan mengatakan, pemasangan ornamen terbaru tujuannya bukan untuk membuat spot selfie. ‘’Itu kan memang bukan disiapkan untuk tempat swafoto. Tetapi masyarakat kalau mau dipakai ya diatur sendiri nanti parkirnya. Kan di sana cukup banyak lokasi parkir dan luas,’’ ungkapnya.
Penataan Monumen Mentaram akan dilanjutkan secara bertahap. Masih ada beberapa kelengkapan yang akan dipasang. Namun untuk pembuatan air mancur di Monumen Mentaram dipastikan batal. ‘’Air mancur tidak jadi. Anggarannya belum siap. Sekarang kita dengan anggaran yang ada kita manfaatkan supaya ada perubahan di sana,’’ terangnya.
Dengan potensi Monumen Mentaram ramai dikunjungi. Wali Kota menginstruksikan agar patroli petugas gabungan untuk ditingkatkan disekitar Jalan Lingkar Selatan. Terutama di giat patroli yang dilaksanakan Dinas Perhubungan Maupun Satpol PP Kota Mataram. ‘’Tadi malam saya juga liat kepolisian tetap patroli di sana. Sekarang sampai jam 10 di sana masih padat. Karena memang di sana kawasan utama yang dekat dengan perbatasan. Jadi orang yang masuk ke kota banyak lewat sana,’’ jelasnya.
Meski belum sepenuhnya tuntas. Pemasangan ornamen terbaru di Monumen Mentaram ini ramai diperbincangkan di media sosial. Apalagi yang diupload adalah foto Wali Kota Mataram di Monumen Mentaram.Warga pun cukup banyak merespon positif dan tertarik untuk swafoto di sana. ‘’Ada tempat selfie baru nih. Bisa dong dicoba,’’ kata Indri salah satu warga Kota Mataram. (gal)

Komentar Anda