Mohan Cek Toilet Taman Sangkareang

Setelah Dikritik karena Kotor dan Bau

Mohan Cek Toilet Taman Sangkareang
BERSIH : Sampai di Taman Sangkareang, Wakil Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana mendapati toilet setempat sudah bersih. (Fahmy/Radar Lombok)

MATARAM-Setelah mendapat sorotan, Wakil Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana langsung mengecek kondisi toilet Taman Sangkareang yang rusak, bau dan tidak terawat kemarin.

Namun begitu sampai di lokasi, kondisi toilet sudah bersih. Toilet sudah dibersihkan oleh petugas Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PKP) Kota Mataram.

Mohan mengaku prihatin dengan kondisi fasilitas umum yang ada di taman-taman milik Pemkot.” Saya prihatin,” ungkapnya.

Ia menambahkan kondisi ini tidak hanya ada di Taman Sangkareang, tetapi juga di tempat wisata lainnya seperti di Ampenan, Taman Udayana dan lain-lain.

Baca Juga :  Pocari Sweat Kembali Gelar Event Lari Terbesar di Indonesia 2022

[postingan number=5 tag=”toilet”]

Mohan meminta Dinas PKP  menempatkan petugas khusus di setiap fasilitas umum terutama di komplek wisata. Misalnya, petugas khusus ini bertugas memastikan toilet tetap bersih. Bila perlu ada retribusi setiap orang masuk toilet untuk operasional penjaga. Masalahnya, penarikan retribusi akan menimbulkan masalah. ” Kalau diberlakukan retribusi nanti malah jadi masalah lagi,” terangnya.

Mohan menegas untuk sementara waktu akan ditempatkan tenaga khusus yang menjaga dan membersihkan fasilitas umum di tempat itu. Mohan mengibaratkan taman itu seperti rumah. Maka ketika ada orang mampir atau singgah dan meminjam toilet, maka yang menjadi perhatian utama adalah kondisi kamar mandi dan toilet pemilik rumah.” Kalau kondisinya bagus maka pemilik rumah pasti dicap bersih oleh tamu,” terangnya.

Baca Juga :  PUPR Pusing Perbaiki Anjungan Pantai Ampenan

Soal pengangkatan tenaga khusus penjaga fasilitas umum, Kepala Dinas PKP HM. Kemal Islam mengatakan pihaknya akan menempatkan petugas yang standbye menjaga dan membersihkan toilet. “Kebetulan kemarin saya memberhentikan satu petugas karena kurang disiplin,”tegasnya.(ami)

Komentar Anda