Mobil Engkel Terbalik di Sajang, Sopir dan Belasan Penumpang Asal Mamben Terluka

Mobil engkel terbalik di tanjakan Sajang dari arak Sembalun menuju KLU disebabkan karena rem blong. (IST FOR RADAR LOMBOK)

SELONG–Kecelakaan tunggal terjadi di  jalan raya Desa Bilok Petung, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur, Kamis (11/1/2024) sekitar pukul 10.30 WITA.

Sebuah mobil engkel jenis Mitsubishi DR 7915 KA yang dikendarai Rozikin terbalik tepatnya di tanjakan Pusuk Sajang menuju Desa Bilok Petung.

Kecelakaan ini menyebabkan sopir dan 11 penumpang luka-luka yakni H. Hasmi, Hasbia, Zuhriah, Muhadir, Inaq Jaenul Hadi,  H. Satria, H. Marzoan, Amaq Masiah, Azis, Zian Hariadi (masih anak anak) dan Mustianah.

Baca Juga :  Ketua Satgas Imunisasi IDAI: Izin Penggunaan Darurat Vaksin Dapat Dikeluarkan dengan Perhatikan Keamanan, Khasiat, dan Mutu

Semuanya adalah Warga Desa Mamben, Kecamatan Wanasaba. Para korban luka di tangan, kaki bahkan ada yang sampai patah tulang.

Kapolsek Sembalun melaui Kasi Humas Polres Lotim Iptu Nicolas Oesman membenarkan terkait kecelaaan tunggal itu.

Kronologis kejadian bermula ketika mobil tersebut datang dari arah Sembalun menuju Lombok Utara. Namun ketika sampai di Pusuk Sajang mobil rem blong.

Baca Juga :  Libur Kerja di Amerika, Pulang ke Lombok Dapat Hadiah Mobil

Seketika mobil tidak bisa dikendalikan. Sopir langsung membanting stir ke kiri yang menyebabkan mobil terbalik. Warga setempat yang melihat kejadian berupaya memberikan pertolongan dan  mengevakuasi korban untuk dibawa ke puskemas terdekat guna mendapatkan perawatan.

“Untuk kendaraan belum bisa dievakuasi karena keterbatasan alat,” jelasnya.

Kecelakaan tunggal ini dipastikan karena rem blong. Kondisi itu menyebabkan sopir tidak bisa  mengendalikan laju kendaraan dan akhirnya terjadi kecelakaan. (lie)