Mengenal Selfika Wardani, Pebalap Drag Bike Wanita NTB

TAMPIL; Inilah sesaat sebelum Selfika Wardani unjuk gigi sebagai pebalap Drag Bike di Sirkuit Mandalika belum lama ini. (SELFIKA FOR RADAR LOMBOK)

Hobi dan profesi sebagai joki balap motor biasanya digeluti oleh kaum laki-laki. Namun tidak jarang juga mulai digandrungi oleh kaum hawa. Salah satunya oleh gadis cantik bernama Selfika Wardani. Meski sempat ditentang orang tua, namun mampu diyakini setelah dibuktikan dengan prestasi.

SIAPA yang menyangka gadis berparas cantik ini adalah seorang joki balap motor kategori Drag Bike. Selain cantik, Selfika juga memiliki senyum dan paras yang ayu, lantaran tidak pernah lupa dengan jati dirinya sebagai seorang perempuan. Karena selalu membalut penampilannya dengan hijab dan pakaian yang syar’i.

Dunia drag bike sukses mencuri perhatian kaum muda di NTB. Tak hanya pemuda, belakangan ini banyak pemudi yang turut terjun di event-event balap drag bike, baik di daerah maupun nasional. Salah satunya adalah Selfika Wardani, salah seorang pebalap wanita andalan Lombok Timur. Gadis belia yang berasal dari Dusun Lembak Daya, Desa Korleko Selatan, Kec. Labuhan Haji ini beberapa tahun belakangan malang melintang di dunia drag bike.

Selfika biasanya turun balap di beberapa kelas drag bike. Tak main-main, ia beberapa kali menjadi juara, di antaranya juara 2 kelas Matic 200 kategori wanita di sirkuit eks Bandara Selaparang, juara 2 Bracket 9 kategori wanita di sirkuit Labuhan Haji, juara 2 kelas Matic 200 kategori wanita di sirkuit Gerung Lombok Barat, dan lainnya.

Baca Juga :  Mengenal Loliana Febriani, Wakil NTB di Lomba WPI 2018

Joki berhijab ini dikenal memiliki kegemaran di dunia olahraga. Selain aktif sebagai joki, ia juga ternyata kerap tampil di dunia sepakbola sebagai bagian dari tim di Neo Angel FC. Namun belakangan ini, Selfi sapaan akrabnya memilih aktif di dunia olahraga balap motor. Bahkan baru-baru ini gadis kelahiran 2003 ini, terlibat juga di event kejuaraan Drag Bike yang berlangsung di Sirkuit Mandalika. “Saya memang suka olahraga. Tapi saya lebih aktif di balap motor dan sepakbola,” Beber Selfika Wardana pada Radar Lombok, Kamis (7/7).

Perjalanan selfi di dunia balap tidak semulus yang dibayangkan. Pasalnya, sebelum benar-benar menjadi joki, Selfi kerap tampil tanpa adanya izin dari kedua orang tuanya. Karena selalu mendapat tentangan dari kedua ortunya. Namun belakangan, setelah Selfi diketahui punya bakat dan selalu finish sebagai juara. Secara perlahan keberadaannya di dunia balap mulai diterima oleh kedua ortunya. “Dulu pas baru terjun di dunia balap, saya gak diizinkan orang tua. Balap pertama saya berlangsung di Gerung Lombok Barat. H-1 tampil, saya terpaksa diam-diam pergi. Tapi di momen balap pertama saya itu, alhamdulillah langsung dapat podium. Jadinya dari sana orang tua mengizinkan,” tuturnya.

Baca Juga :  Gubernur TGH M Zainul Majdi Sidak SKPD Baru

Kepada Radar Lombok, Selfika yang baru genap berusia 19 tahun menuturkan, ia menyukai balap sejak berusia 15 tahun dan mulai serius menggeluti balap sejak tahun 2018. Alumni MAN 1 Lotim ini mengaku setelah dibuktikan dengan prestasi, ia mendapat dukungan penuh dari orang tuanya, yang terus memberi motivasi menekuni dunia drag bike.

Anak kedua dari tiga bersaudara ini mengaku mengenal dunia balap setelah ia diajak oleh kakak kandungnya. Dari sana ia mengaku mulai suka, bahkan tidak jarang diam-diam latihan sendiri di jalanan yang sepi. Namun secara perlahan, skill-nya mulai terbentuk. Hingga akhirnya dipercaya oleh sejumlah bengkel untuk membawa tim bengkel tersebut.

Meski ia dulu bersekolah di madrasah, tentu tak membatasi dirinya untuk serius berkarir menjadi pebalap. Kini Selfika tengah fokus mempersiapkan latihan untuk event drag bike di bulan Agustus mendatang. “Saya sekarang fokus latihan untuk persiapan event balap pada Agustus mendatang. Mudahan bisa meraih hasil yang maksimal,” tutupnya. (NASRI BOEDJANA–LOMBOK TIMUR)

Komentar Anda