Mengenal Lia Harnita, ‘’Inspiring Women’’ Dunia Sastra Lombok

Berawal dari Kegagapannya, Belasan Karyanya Kini Diburu Pembaca

Lia Harnita
TUNJUKKAN: Lia Harnita menunjukkan dua buah karya buku hasil inspirasinya selama ini. (JANWARI IRWAN/RADAR LOMBOK)

Lombok telah banyak menelurkan penulis selama ini, baik karya ilmiah, sastra, dan bentuk karya tulis lainnya. Namun, tak banyak di antara mereka yang masyhur karena goresan tangan yang lahir dari imajinasi cemerlang itu. Salah satunya Lia Harnita, sarjana muda ini telah berhasil menyampulkan belasan buku hasil pikirannya.


*JANWARI IRWAN-LOMBOK TIMUR*


TAK banyak yang tahu Lia Harnita seorang penulis. Namun, bagi penikmat buku sastra seperti novel dan puisi, pasti sudah lama bercengkerama dengan gadis 24 tahun ini lewat karyanya. Setiap pembacanya pasti sudah menjelajahi isi pikirannya lewat karya yang sudah disampulkannya selama ini.

Baca Juga :  Cerita Anggota “ Kasih Ibu” Ajak Warga Gunakan MKJP

Ceritanya penggemar Lia Harnita itulah yang kemudian menginformasikan kepada Radar Lombok. Bahwa, ada seorang gadis muda yang sudah dikeliling dengan hasil karyanya. Bahkan, cukup jenius diumurnya yang baru 24 tahun. Lia Harnita sedikitnya sudah merampungkan 15 buku sejak beberapa tahun belakangan ini.

Baca Juga :  Melirik Program ‘Si Made’ Polres Loteng

Radar Lombok kemudian bergegas menuju alamat Lia Harnita di Dusun Montong Belo Desa Bayemare Kecamatan Sakra Barat Kabupaten Lombok Timur. Rumahnya cukup jauh dari jalan raya, sekitar 3 kilometer. Tapi, karena Koran sudah menghafal jalan ke rumahnya. Tak sulit menemukan alamat gadis berhijab ini.

Komentar Anda
1
2
3