
Pemilihan Polisi Teladan 2017 tuntas digelar Polda NTB. Dari penilaian dan kriteria yang sudah dilakukan, Brigadir Nurul Wathoni terpilih sebagai juara pertama.
ALI MA’SHUM—MATARAM
Selasa kemarin (5/8), upacara penyerahan piagam Polisi Teladan Polda NTB 2017 digelar. Dipimpin langsung oleh Wakapolda NTB Kombes Pol Imam Margono dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) Polda NTB. Berdasarkan keputusan Kapolda NTB, nomor Kep/369/VIII/2017 tanggal 3 Agustus terpilih tiga orang sebagai polisi teladan Polda NTB tahun 2017.
Bripka Nurul Wathani Akbar terpilih sebagai peringkat pertama polisi teladan penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik. Ia nantinya akan mewakili Polda NTB dalam pemilihan polisi teladan tingkat nasional di Mabes Polri.
Bripka Nurul Wathan Akbar saat ini bertugas sebagai pejabat sementara (PS) Kanit Shabara Polsek Selong Polres Lombok Timur. Lelaki kelahiran 27 Mei 1983 ini terpilih sebagai posisi teladan atas beberapa prestasinya. Antara lain sebagai pembina Saka Bhayangkara Polres Lombok Timur, pengurus persatuan drumband Lombok Timur, tim NAC NTB, pelatih Polisi Cilik (pocil), kreasi patroli antisipasi rawan saat Magrib dan aktif mengajar teknologi dan informasi warga binaan. Nurul juga masuk sebagai tim Reformasi dan Birokrasi (RBP) Polda NTB di Mabes Polri.