Masyarakat Berburu Tuak Manis untuk Berbuka Puasa

GIRI MENANG—Hampir setiap bulan puasa, khususnya sore hari sambil menunggu tibanya waktu berbuka puasa, banyak masyarakat yang berkunjung ke Pusuk, Kecamatan Gunungsari, Kabupaten Lombok Barat (Lobar), untuk membeli minuman Tuak Manis. Rasanya yang manis dan menyegarkan, Tuak Manis ini sangat cocok diminum untuk melepas dahaga, setelah seharian menunaikan ibadah puasa bulan Ramadan.

“Selain manis dan menyegarkan, konon Tuak Manis ini juga banyak kasiatnya untuk kesehatan tubuh,” kata Ibu Ana, salah satu pedagang minuman Tuak Manis yang dijumpai Radar Lombok, sedang melayani pembeli di pinggiran Jalan Raya Pusak Pas, Selasa kemarin (7/6).

Diakui, sejak awal puasa peminat Tuak Manis terjadi peningkatan. Kalau dalam sehari biasanya dagangan Tuak Manis Ibu Ana hanya terjual sekitar 25 botol hingga 30 botol saja, maka pada bulan puasa Tuak Manis bisa laku hingga 40-an botol.

Baca Juga :  Ratusan Petugas Kesehatan ‘Puasa’

“Masyarakat suka minum Tuak Manis, selain kasiatnya baik untuk tubuh, harganya juga murah. Per botol cuma Rp 5 ribu sampai Rp 10 ribu, tergantung besar kecil kemasan,” tuturnya seraya menyampaikan, kalau meminum Tuak Manis juga bisa melancarkan buang air seni (kencing, red), dan mengobati karangan (batu ginjal, red).

Peminat Tuak Manis ternyata tak hanya masyarakat lokal saja, namun wisatawan asing juga banyak yang membeli Tuak Manis ini. “In a few month, i already Tuak Manis to my parents in Australia (dalam beberapa bulan terakhir, saya sudah mengirimkan Tuak Manis ke orang tua saya di Australia),” ujar H. Yusuf, pedagang Tuak Manis lainnya, menirukan pembeli Tuak Manis asal Australia, pelanggannya. 

Baca Juga :  Makin Dekat dengan Alquran

Untuk awal puasa lalu, H. Yusup bahkan mengaku kalau dagangan Tuak Manisnya bisa terjual hingga 125 botol. “Hari-hari biasa saya hanya berhasil menjual Tuak Manis antara 70 hingga 80 botol saja. Sedangakan awal puasa kemarin, saya menjual hingga 125 Botol, yang harga per botolnya Rp. 8000,” jelasnya. (cr-wan)

Komentar Anda