Massa Bakar Bendera Myanmar

Mahasiswa membawa spanduk dan beberapa kotak tulisan yang menggambarkan tangisan yang dialami warga Rohingya. Aksi solidaritas kemanusiaan itu mendapat simpatik dari masyarakat pengguna jalan.

Ketua Bidang Pembangunan Daerah HMI Cabang Bima, Khairul mengaku, sudah dua hari menggalang dana untuk Rohingya. Dana yang terkumpul itu akan dikirim ke PB HMI di Jakarta untuk membatu warga muslim di Myanmar tersebut. ”Galang dana ini merupakan aksi kemanusiaan,” ujarnya.

Baca Juga :  Ini Orasi Bang Zul di Depan Ribuan Massa Aksi Peduli Rohingya

Kata dia, sesuai instruksi PB HMI yang meminta seluruh kader HMI turun ke jalan. Baik melakukan aksi solidaritas dengan menggalang dana maupun melakukan aksi damai. ”Dua hari ini kita gelar aksi galang dana. Kemudian dilanjutkan besok dengan melakukan aksi damai,” tuturnya.

Menurut Khairul, aksi damai tersebut dengan menyampaikan sejumlah tuntutan dan peryataan sikap HMI terhadap Pemerintah Indonesia. Salah satunya, mendesak pemerintah Indonesia mengambil sikap tegas atas tragedi Rohingya. ”Kita juga ingin pemerintah keluarkan sikap tegas. Karena jelas di Rohingya telah terjadi kejahatan manusia yang sangat luar biasa,” sebutnya.

Baca Juga :  NW dan Muhamadiyah Galang Dana Rohingya

Dia mengaku, Pemerintah Indonesia diyakini bisa menunjukkan sikap tegas dengan mengusung pencoretan Myanmar dari ASEAN. Selain itu, mengusir Kedubes Myanmar untuk Indonesia. ”Indonesia harus mengambil tindakan kongkrit. Salah satunya mengusir Dubes Myanmar untuk Indonesia,” pungkasnya. (jw/tin/dam)

Komentar Anda
1
2
3
4