Marak Kriminalitas, Kapolres Loteng Perintah Tembak di Tempat

Meski demikian, masyarakat tetap diimbau agar tetap waspada dan hati-hati. Terutama nasabah yang akan menyetorkan atau mencairkan uang di bank dengan nominal cukup besar, sebaiknya minta pengawalan aparat kepolisian. 

Hal itu untuk mencegah terjadinya aksi pembegalan atau perampokan di jalan. “Sebaiknya mintalah pengawalan aparat kepolisian. Masyarakat tidak perlu ragu untuk meminta pengawalan polisi.  Kami siap memberikan pengawalan jika memang dibutuhkan,” katanya.

Baca Juga :  Kantor Bupati Lombok Tengah Rawan Curanmor ?

Ditambahkan, meningkatkan kewaspadaan itu penting. Karena jika nasabah bank dikawal polisi, akan mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan. “Ada ungkapan, mencegah jauh lebih baik dari pada mengobati. Ya mencegah terjadinya tindak kejahatan, akan lebih baik dibanding harus menangani ketika kejahatan itu sudah terjadi,” imbuhnya. (met)

Komentar Anda
1
2
3