LOMBOK BERDUKA : Diguncang Gempa 6,4 Skala Richter

Belasan Meninggal, Ratusan Terluka, Ribuan Rumah Rusak

Direktur RSUD KLU dr H Lalu Bahrudin mengungkapkan, RSUD menerima rujukan pasien korban bencana gempa bumi sebanyak 22 orang. Pasien yang dirujuk luka sedang dan berat, selain  itu ada 2 pasien yang dirujuk ke RSUP. “Yang kami rujuk anak-anak 3 orang kepalanya pecah, sedangkan dewasa pahanya diamputasi dirujuk ke RSUP untuk perawatan. Itu dipotong betisnya, kejepit jembatan yang runtuh, dan satu juga meninggal tiba di RSUD dari Desa Loloan,” ungkapnya.

Pasien yang sedang dirawat semuanya berada di IGD, dan didirikan tenda. Pihaknya juga sudah menjemput dan merawat pasien ke lokasi bencana dengan menerjunkan dua tim. “Kita juga turunkan dua tim menyasar pasien di permukiman, dan pasien di Puskesmas Bayan dan Senaru,” tandasnya.

Baca Juga :  Bayi Kembar Siam Tidak Bisa Dipisahkan

Sementara itu, Kepala BPBD Provinsi NTB, H Mohammad Rum mengungkapkan, bencana gempa dirasakan di berbagai tempat. Namun hanya di dua kabupaten yang paling parah, yaitu Lombok Timur dan Lombok Utara. “Akibat dari gempa, menimbukalkan korban jiwa dan materil,” terang Rum kepada Radar Lombok, kemarin sore.

Menurut Rum, gempa juga dirasakan hingga pulau Sumbawa. Namun dampaknya tidak begitu merusak. Tercatat hanya 1 rumah rusak di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). “Ada satu aja yang rusak rumah di KSB. Berbeda halnya dengan di pulau Lombok. Sebanyak 15 orang dinyatakan telah meninggal dunia,’’ sebutnya.

Baca Juga :  BMKG: Awas Hujan Lebat dan Angin Kencang di NTB

Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB, H Ahsanul Khalik menyampaikan, koordinasi terus dilakukan dengan semua pihak. Terutama untuk mengatasi korban yang saat ini sedang terluka. Bagi korban yang luka ringan ditangani di tenda kesehatan. Sedangkan yang luka berat dievakuasi ke RSUD. “Tenda-tenda kita dirikan, posko dan juga dapur umum,” ucap Khalik. 

Pada hari pertama, Dinsos telah mendistribusikan bantuan berupa terpal, matras, piring melamin, makanan siap saji, air mineral dan perlengakapan anak-anak. Bantuan akan terus diperkuat untuk membantu para korban. “Saya sejak pagi sudah langsung ke lokasi agar lebih cepat dan tepat penanganannya,” tandas Khalik. (cr-ynq/cr-der/zwr/ami/flo)

Komentar Anda
1
2
3
4