MATARAM—Lomba tadarrus antar pelajar yang berlangsung di musalla Siti Aisyah Kantor Wali Kota Mataram memasuki malam keenam. Nampak kegiatan lomba semakin ramai. Animo kalangan pelajar dari tingkat Sekolah Dasar (SD) semakin bertambah.
Ketua Panitia Penyelenggara, Zarkasi mengatakan, saat malam keenam peserta yang tampil yakni enam kelompok. Meraka yakni dari SMKN 7 Mataram, SMKPP, SD Kecamatan Mataram, SMPN 5 Mataram, SMPN 8 Mataram dan SMPN 21 Mataram. ‘’Dari awal lomba animo peserta tidak pernah kendor. Bahkan, semangat kalangan pelajar terus tumbuh,’’ katanya, kepada Radar Lombok, Kamis kemarin (16/6).
Dari kegiatan lomba yang setiap tahun digelar ini dapat memberikan dampak positif pada kalangan siswa-siswi. Bahkan beberapa sekolah sudah membuat khusus program baca Alquran. Praktis, tampak semakin terlatih dengan lomba-lomba tadarrusan.
Kegiatan lomba tadarrusan disebutnya sebagai acuan kedepan sekolah untuk terus membuat program baca Alquran kepada seluruh siswa di sekolah. ‘’Tadarusan adalah upaya membentuk karakter siswa menjadi penerus bangsa yang beriman, berilmu dan beramal serta berakhlak mulia,’’ ucapnya.
Dalam kegiatan ini, siswa banyak sekali terbantu. Apalagi bagi siswa yang sama sekali belum lancar dalam membaca Alquran. ‘’Mereka juga banyak belajar serta menambah wawasan mereka,’’ pungkasnya.
Terpisah, Kepala SMKPP Mataram, L Basri menyambut baik adanya program kegiatan tadarrusan yang digelar setiap tahun. Siswa bisa banyak menambah wawasan.
Di sekolah yang dipimpinnya, pihaknya juga telah memberikan pembinaan. Ia berharap tahun ini, beberapa wakil siswa yang diutus dari sekolahnya betul-betul telah terlatih. (dir)