Lobar Siap Sambut Tim Penilai ADWI 2023

JALAN : Kondisi jalan menuju wisata Lembar Selatan rusak dan butuh perbaikan sebelum tim juri ADWI datang.  (DOK)

GIRI MENANG – Pemerintah Kabupaten Lombok Barat mematangkan persiapan menyambut tim penilai Anugrah Desa Wisata (ADWI) tahun 2023. Persiapannya dengan menggelar rapat koordinasi Kamis (6/4). ADWI tahun ini ada satu wakil Lobar yakni Desa Lembar Selatan.

Dalam pemaparannya Asisten 1 Setda Lobar Agus Gunawan menyampaikan bahwa rapat koordinasi ini sangat penting untuk mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan dalam visitasi atau penilaian ADWI yang akan dilakukan. Ia juga mengatakan rapat persiapan ini sebagai langkah awal melakukan identifikasi berbagai kebutuhan yang diperlukan di lapang.
Ia mengatakan bahwa visitasi dan asesmen akan dilakukan oleh tim penilai khusus ADWI yang ditunjuk oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.” Kita perlu mempersiapkan dengan baik dan matang dan hal ini tentu membutuhkan koordinasi secara rutin,” ungkapnya.

Pihaknya belum tau pasti kapan tim visitasi dan asesmen akan datang ke desa wisata Lembar Selatan. Namun diperkirakan dilakukan bulan April. Waktunya mepet sehingga dibutuhkan persiapan ekstra untuk melengkapi berbagai kebutuhan untuk penilaian.” Jadi penting untuk melakukan persiapan dalam rangka suksesnya kegiatan tersebut agar kita dapat menembus babak selanjutnya,” ungkapnya.

Kategori penilaian yang sangat penting adalah profil desa wisata. Sehingga ia meminta semua OPD terkait agar profil di-update. Hal ini menjadi salah satu komponen penilaian sehingga ia meminta semua pihak berkolaborasi dan gerak cepat untuk menyiapkan hal tersebut.” Desa wisata dengan perkembangan ekonomi kreatifnya bukan hal yang baru jadi kami yakin hal tersebut dapat dipersiapkan dengan baik. Semua data dukung informasi harus kita persiapkan dengan baik,” ungkapnya.

Sebagaimana diketahui Kemenparekraf telah mengumkan 75 besar ADWI. Dari jumlah itu, ada tiga desa di NTB yang masuk yaitu Desa Labuhan Lombok di Lombok Timur, Desa Lembar Selatan di Lombok Barat dan Desa Setanggor di Lombok Tengah. Diharapkan Desa Lembar Selatan dapat terus melaju ke babak selanjutnya.

Sementara itu pihak Pemdes Desa Lembar Selatan meminta agar Pemkab Lobar memperhatikan infrastruktur jalan menuju desa wisata Lembar Selatan.
Pemdes meminta agar Pemerintah Kabupaten memperbaiki jalan yang berlubang yang menuju desa wisata. Pihak desa sangat mendorong agar Pemda segera memperbaiki jalan yang menuju wisata Cemare. “ Beberapa persiapan yang telah kita lakukan di antaranya dari segi infrastruktur,” jelas Kades Lembar Selatan H. Beny Basuki.
Pihaknya sudah melakukan perabatan jalan setelah jembatan Cemare, pos portal masuk sedang dalam proses perbaikan. Selain jalan menuju Cemare, kondisi jalan rusak menuju pintu masuk, sebelum pos jaga sudah dikoordinasikan dengan Pemda Lobar. Pihaknya meminta Pemda menambal atau memperbaiki jalan bolong sebelum jembatan Cemare. “Kami minta itu (jalan bolong) ditambal,” katanya.

Selain itu sudah dibentuk tim untuk membantu tim juri, tim pembuatan video, tim penyambutan menteri dan lain-lain.” Kami sudah menyusun itinerary tim juri, tim pembuatan video, dan tim mas menteri,” jelasnya.(ami)

Komentar Anda